Advertisement
Polisi Militer Gelar Razia Gadget Prajurit TNI, Cegah Penggunaan Negatif seperti Michat dan Judi Online

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Polisi militer dijadwalkan memberlakukan razia gawai bagi para prajurit TNI untuk mencegah penggunaan aplikasi bersifat negatif seperti Michat dan judi online. Hal ini diutarakan Komandan Pusat Polisi Militer (Puspom) TNI Mayor Jenderal TNI Yusri Nuryanto.
Yusri mengatakan bahwa para prajurit TNI juga sama-sama merupakan manusia yang hidup pada era teknologi. Prajurit generasi saat ini cenderung lebih aktif menggunakan gawai yang memiliki banyak aplikasi.
Advertisement
"Di sana kan banyak aplikasi-aplikasi, seperti Michat, kemudian untuk istilahnya aplikasi judi online, itu akan mudah," kata Yusri saat konferensi pers Rapat Koordinasi Polisi Militer TNI di Markas Besar TNI, Jakarta, Rabu (7/5/2025).
Danpuspom mengatakan kemajuan teknologi bisa menjadi ancaman yang cukup masif, terutama terkait adanya judi dalam jaringan (online) yang sudah merambah ke masyarakat hingga prajurit TNI.
Namun, Yusri memastikan bahwa TNI sudah menindak para prajurit yang diketahui bermain judi daring dengan memberikan sanksi dan berharap prajurit-prajurit tersebut berhenti melakukan pelanggaran.
Di sisi lain, ia mengatakan bahwa polisi militer juga terus aktif memberikan penyuluhan-penyuluhan kepada satuan-satuan hingga para komandannya untuk mengingatkan tentang ancaman negatif dari kemajuan teknologi tersebut.
Yusri menambahkan TNI saat ini sudah membentuk empat satuan tugas (satgas) yang salah satunya memberantas praktik judi daring di lingkungan prajurit TNI. Selain judi online, satgas lainnya, yakni pencegahan penyelundupan narkoba, korupsi, dan tindak pidana.
"Itu sudah kita lakukan dan kita sudah ada berapa kegiatan yang membuahkan hasil," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Cerobong Asap di Atap Kapel Sistina Masih Berwarna Hitam, Tanda Paus Baru Belum Terpilih di Hari Pertama Konklaf
- Indonesia Akan Jadi Tempat Uji Coba Vaksin TBC Hasil Penelitian Yayasan Bill Gates
- Dalam Sidang Kasus Hasto Kristiyanto, Saksi Sempat Menangis saat Beri Kesaksian
- Terbukti Korupsi, Eks Direktur Askrindo Divonis 11 Tahun Penjara
- Polri Jalankan Operasi Besar untuk Memberantas Preman
Advertisement

Tahun Depan, Lahan Pertanian Produktif di Kulonprogo Diperkirakan Menyusut
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Beri Kemudahan Warga Miskin, Jateng Garap Sekolah Kemitraan dengan Swasta di SPMB 2025
- Serapan Anggaran Rendah, BGN Ngotot Minta Tambahan Rp100 Triliun untuk MBG
- Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih di Jateng akan Dipercepat
- Serangan Rudal India Tewaskan 8 Orang, Pakistan Siapkan Pembalasan
- Presiden Prabowo dan Bill Gates Sapa Warga di Sepanjang Jalan SDN Jati 03 Pulogadung
- Perang India vs Pakistan: Angkatan Udara Pakistan Tembak Jatuh 5 Jet Tempur India
- Bill Gates Sebut Pelaksanaan Vaksinasi Anak di Indonesia Bisa Jadi Contoh Dunia
Advertisement