Advertisement
Kelompok Kriminal Bersenjata Tembak Anggota Brimob
Ilustrasi penembakan - Ist/Antara
Advertisement
Harianjogja.com, PAPUA - Bharatu Luki Darmadi, anggota Brimob Polda Maluku BKO Polda Papua menderita luka tembak oleh Kelompok Kriminal Bersenjata di wilayah Ujung Bandara Kenyam Kabupaten Nduga Sabtu, 11 Januari 2020 sekitar pukul 06.35 WIT.
Korban tertembak di bagian paha kiri saat hendak membuang sampah di lokasi yang berjarak sekitar 50 meter dari Pos Brimob yang berada di wilayah itu.
Advertisement
Kabid Humas Polda Papua, Kombes Polisi A.M Kamal mengungkapkan, sebelum terjadi penembakan, anggota pos sedang melakukan survei dan bersih-bersih lahan di sekitar pos, dan saat korban hendak membuang sampah, terdengar rentetan senjata dari arah sebelah kanan pos.
"Pada saat terdengar bunyi tembakan dan mengenai korban Bharatu Luky Darmadi langsung berteriak ke arah Pos bahwa “saya terkena tembak di paha” selanjutnya korban terjatuh dan merayap ke samping selokan bandara dan mengambil posisi perlindungan di mesin molen," kata Kamal, Sabtu.
BACA JUGA
"Mendengar rentetan tembakan itu, anggota lain langsung membalas tembakan ke arah bunyi tembakan, hingga kontak tembak tidak terelakkan," sambung Kamal.
Selang beberapa saat kemudian, anggota mengevakuasi korban, dan membawa ke Mapolsek Kenyam. "Sekitar pukul 08.30 WIT, Tim medis dari TNI yang tiba di Mapolsek Kenyam kemudian melakukan tindakan medis terhadap korban. Dan korban dievakuasi ke Mimika untuk menjakani perawatan di Rumah Sakit Mitra Masyarakat," ungkapnya.
Ditegaskan, aparat gabungan langsung berkoordinasi untuk melakukan pengejaran terhadap kelompok kriminal bersenjata yang diduga dilakukan oleh kelompok pimpinan Egianus Kogoya.
"Dilakukan pengejaran terhadap para pelaku. Dugaan kami Egianus Kogoya dalang dibalik aksi ini,"ucapnya.
Sementara, korban Bharatu Luki Darmadi rencananya Minggu (12/1/2020) akan diterbangkan ke Jakarta untuk menjalani perawatan di Rumah sakit Keramat Jati Jakarta.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Persiapan Libur Akhir Tahun, Booking Wisata di DIY Mulai Meningkat
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Peringatan BMKG: Potensi Hujan Lebat di Banyak Kota Hari Ini
- Emas UBS dan Galeri24 Turun Lagi, Ini Daftar Harga Terbarunya
- Operasi Seblat Amankan 2.390 Ha Lahan dari Mafia Perambah Hutan
- Iran Minta PBB Tindak AS atas Serangan Israel yang Mematikan
- Tren Wellness Meningkat, Kursi Pijat Berteknologi AI Kian Diminati
- Polres Bantul Fokus Delapan Pelanggaran di Operasi Zebra 2025
- Instruksi Presiden, BNPB Percepat Penanganan Longsor Majenang
Advertisement
Advertisement




