Advertisement
Top! Mahasiswa Teknik Komputer Undip Wakili Indonesia di Kompetisi Netrider Asia Pasifik
Ilustrasi mahasiswa Undip - undip.ac.id
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Seorang mahasiswa Teknik Komputer Universitas Diponegoro (Undip) Salahudin Al Ayubi menjadi juara pertama ronde kedua kompetisi jaringan komputer Netrider Asia Pasifik. Mahasiswa dari Departemen Teknik Komputer tersebut selanjutnya akan mewakili Indonesia di ronde ketiga di ajang kompetisi Netrider Asia Pasifik.
Ketua Departemen Teknik Komputer Fakultas Teknik Undip Adian F. Rochim mengapresiasi pencapaian yang diraih oleh mahasiswanya tersebut. Salahudin dibimbing oleh dosen Teknik Komputer Adnan Fauzi yang kemudian mewakili Indonesia di babak final dan sekaligus berkompetisi dengan wakil-wakil dari negara Asia Pasifik lainnya pada Selasa (24/5/2022).
Advertisement
“Ini pencapaian yang luar biasa dan tentu patut diapresiasi karena bisa membawa nama Teknik Komputer Undip ke kancah internasional. Semoga mahasiswa kami bisa berprestasi dan membawa harum Undip,” ujar Adian, Rabu (25/5/2022).
Menurut dia, kompetisi Netrider diselenggarakan oleh Netacad Cisco Asia Pasifik dalam tiga ronde. Ronde pertama kompetisi tingkat universitas masing-masing, selanjutnya ronde kedua kompetisi nasional antarperguruan tinggi. Dan yang terakhir ronde ketiga final kompetisi antarnegara. “Nah, mahasiswa kami mewakili Indonesia di ajang kompetisi Netrider Asia Pasifik,” ungkap Adian.
Dia berharap capaian prestasi Salahudin mampu memotivasi minat dan semangat untuk belajar, berprestasi di bidang teknologi informasi dan jaringan komputer yang menjadi tulang punggung transmisi kebutuhan informasi masyarakat di era transformasi digital saat ini. “Ini sekaligus bisa menjadi motivasi dan semangat mahasiswa Teknik Komputer yang lain untuk bisa berprestasi,” ujar Adian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
- Venezuela Bergejolak Usai Maduro Ditangkap Pasukan AS
Advertisement
Agenda Event, Pariwisata, Konser dan Olahraga, 7 Januari 2026
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- Mandiri Ekonomi, 306 Keluarga di Kota Jogja Mundur dari PKH
- Buntut Tendangan Kungfu, PS Putra Jaya Pecat Muhammad Hilmi
- PLN UID Jateng dan DIY Catat Kinerja Positif Sepanjang 2025
- Pemkab Bantul Setop Tambang Ilegal di Bawuran Pleret
- Kantor Diduga Scam di Sleman Tutup Usai Penggerebekan Polisi
- Polisi Kerahkan 1.060 Personel Jaga Aksi Buruh Hari Ini di Jakarta
- Pergerakan Tanah Masih Terjadi di Lokasi Sinkhole Situjua Sumbar
Advertisement
Advertisement



