Zulkifli Hasan Jadi Menteri, Siapa Pengganti Wakil Ketua MPR?
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Zuklifli Hasan telah dilantik menjadi Menteri Perdagangan. Tiga nama menguat menggantikan posisinya sebagai Wakil Ketua MPR.
Ketua Fraksi Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN) di DPR, Saleh Partaonan Daulay mengatakan, pelantikan Ketua Umum PAN menjadi menteri perdagangan punya konsekuensi pergantian kepemimpinan di tubuh MPR yang selama ini dipegang oleh PAN. Karena itu, setidaknya tiga nama dinilai paling berpeluang untuk menggantikan posisi pimpinan parlemen tersebut.
Advertisement
Menurut Saleh, selain nama Anggota Komisi VII DPR PAN Asman Abnur, nama Sekjen PAN Eddy Soeparno dan nama Ketua Komisi VIII DPR Yandri Susanto juga berpeluang menggantikan Zulkifli.
Hanya saja, pergantian itu belum segera dilakukan karena keputusan masuknya PAN ke kabinet diketahui setelah pelantikan Zulkifli dilakukan.
Baca juga: Jadi Menteri, Zulkifli Hasan Sesumbar Dirinya Bisa Atasi Minyak Goreng
“Tentu kami akan bahas dulu soal pergantian pimpinan MPR di internal partai sebelum diajukan nantinya,” ujarnya ketika dihubungi Bisnis terkait kepimpinan PAN di MPR, Rabu (15/6/2022).
Saleh mengaku hingga kemarin belum ada informasi resmi di internal partai bahwa ketua umum PAN akan masuk ke kabinet.
Asman Abnur adalah Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Indonesia pada Kabinet Kerja sejak tanggal 27 Juli 2016 hingga 14 Agustus 2018.
Dia juga punya latar belakang seorang pengusaha sebagaimana Zulkifli.
Teka-teki mengenai siapa menteri yang akan dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada reshuffle Kabinet Indonesia Maju akhirnya terkuak. Zulkifli Hasan dan Hadi Tjahjanto masuk dalam kabinet.
Zulkifli yang menggantikan Muhammad Lutfi, mantan panglima TNI Hadi Tjahjanto menjadi Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN). Hadi Tjahjanto menempati posisi yang sebelumnya ditempati Sofyan Djalil.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : BMKG
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Korban Apartemen Malioboro City Syukuri Penyerahan Unit, Minta Kasus Tuntas
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Catatan Hitam Pilkada, Pelajar Meninggal Dunia dalam Kericuhan Saat Kampanye Terbuka di Bima
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Presiden Filipina Sebut Upaya Banding Vonis Mary Jane Jadi Penjara Seumur Hidup Berhasil
- Puncak Arus Mudik Liburan Natal Diprediksi Terjadi pada 24 Desember
- Pekan Depan Dipanggil, Firli Bahuri Diminta Kooperatif
- Libur Natal dan Tahun Baru, Potensi Pergerakan Orang Diprediksi Mencapai 110,67 Juta Jiwa
Advertisement
Advertisement