Advertisement
Gabung ke Koalisi Jokowi atau Tidak, Ini yang Ditunggu Prabowo
Presiden Joko Widodo bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto bertemu di Istana Merdeka, Jakarta - Antara
Advertisement
Harianjogja.com, HAMBALANG — Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto sudah mengeluarkan sikap politik. Meski demikian, ia belum menyatakan bakal gabung di pemerintahan atau tidak.
Juru Bicara Prabowo, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan bahwa Gerindra menunggu keputusan Presiden Joko Widodo.
Advertisement
“Kami persilahkan apabila Jokowi dan pemerintah lima tahun ke depan membutuhkan dan bersesuaian dengan konsepsi Gerindra. Tentu Gerindra dengan kesanggupannya kita akan bekerja,” katanya di Padepokan Garuda Yaksa, Bukit Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Rabu (16/10/2019).
Dahnil menjelaskan bahwa konsep yang ditawarkan Gerindra kepada Jokowi untuk periode kedua terkait ketahanan pangan, energi, pertahanan, dan keamanan.
BACA JUGA
Apabila ingin digunakan Jokowi dan pemerintah dalam lima tahun ke depan, Prabowo dengan senang hati akan menerima. Apabila ditolak, Gerindra siap bekerja sama demi keberlangsungan bersama.
Prabowo kemudian memutuskan untuk tetap menjaga kerukunan kehidupan berbangsa, bernegara, bersilaturahmi, dan berkomunikasi untuk musyawarah mufakat bagi kepentingan bangsa dan negara. Konsep ini juga menjadi sikap politiknya.
“Tentu kami siap bekerja sama baik itu sebagai bagian dari pemerintah maupun di luar pemerintah. Kalau diterima, ya tentu apabila bersesuaian dengan kapasitas kami tentu Prabowo membuka diri,” jelasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Bulog Bakal Pakai Beras Premium untuk MBG dan Batalion TNI
- Tidak Boleh Tokoh Fiksi, Pekerjaan di KTP Diatur Ketat, Ini Daftarnya
- Banjir Kiriman Ciliwung Rendam Kebon Pala Jakarta
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
Advertisement
Viral Korban Jambret di Sleman Malah Jadi Tersangka, Ini Kata Polisi
Advertisement
Festival Lampion Dinosaurus Zigong Tarik Wisatawan ke Sichuan
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal KRL Jogja-Solo Sabtu 24 Januari 2026, Berhenti di 13 Stasiun
- Progres Tol JogjaSolo Seksi 2 Paket 2.2 Capai 78 Persen
- Malaysia Cabut Blokir Chatbot Grok Usai Tambahan Pengamanan Konten AI
- Pemda DIY Uji Coba Car Free Day Kepatihan, Dorong ASN Kurangi Emisi
- Investor Belum Masuk JJLS Bantul, Status Sultan Ground Jadi Kendala
- Awal Februari, Kantor Imigrasi Kulonprogo Siap Layani Paspor
- Jadwal KA Prameks Jogja Kutoarjo Hari Ini, Sabtu 24 Januari 2026
Advertisement
Advertisement



