Advertisement
Setelah Munas, Kader Yakin Golkar Tak Pecah

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Wakil Presiden Jusuf Kalla mengingatkan agar Partai Golkar tidak pecah dan ada partai baru setelah pemilihan ketua umum. Pengurus yakin tidak akan terjadi.
Ketua Dewan Pimpinan Daerah I Golkar Jawa Timur, Zainudin Amali mengatakan bahwa para calon ketua umum tidak akan melakukan seperti itu.
Advertisement
“Karena Golkar itu kalau ada perselisihan internal dia bukan ideologis, sehingga dia tidak lama. Kalau ideologis pasti lama,” katanya di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (1/8/2019).
Amali menjelaskan bahwa para calon ketua umum (ketum) yang muncul saat ini, Airlangga Hartarto dan Bambang Soesatyo memiliki ideologi yang sama dengan partai, yaitu pembangunan dan Pancasila. Akan tetapi dia belum tahu apabila nanti ada calon baru.
Baginya, perbedaan pilihan itu wajar, yang penting setelah itu partai tetap bersatu dan tenang lagi. Inilah yang terjadi pada musyawarah nasional sebelumnya.
“Nah, yang selalu menjadi penyebab dua kali pada 2004 dan 2014 ada satu pandangan yang berbeda tentang posisi partai berada di pemerintah atau di luar pemerintah, kalau itu memang membuat setelah itu efeknya itu agak lama selesainya,” jelasnya.
Para mantan calon ketum Golkar yang mendirikan partai baru adalah Prabowo Subianto, Wiranto, dan Surya Paloh.
Setelah gagal jadi calon pada 2004, Prabowo membuat Partai Gerindra tahun 2008 dan Wiranto mendirikan Partai Hanura tahun 2006. Sementara Surya pada 2011 mendirikan Partai Nasional Demokrat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 11 Juli 2025: Dari Polda Jateng Grebek Pabrik Pupuk Palsu sampai Penemuan Mayat Pegawai Kemendagri
Advertisement

Pembangunan Tol Jogja-Solo Segmen Prambanan-Purwomartani Sesuai Rencana, Target 2026 Sampai Gerbang Tol Kalasan
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Sertipikat Elektronik Diterapkan Bertahap, Sertipikat Tanah Lama Tetap Berlaku
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
Advertisement
Advertisement