Advertisement
Soal Jokowi di Pembubaran TKN, Arsul Sani Bilang Begini ...

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Presiden RI Joko Widodo tidak membicarakan calon menteri secara spesifik karena pertemuan hanya selamatan sekaligus pembubaran Tim Kampanye Nasional (TKN). Hal tersebut disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani.
"Pada pertemuan tadi, Pak Jokowi tidak bicara soal calon menteri. Pak Jokowi hanya mengucapkan terima kasih dan memberian apresiasi atas kerja keras TKN yang memenangkan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin pada Pilpres 2019," kata Arsul Sani usai pertemuan Joko Widodo dan TKN di sebuah restoran di Menteng, Jakarta, Jumat [26/7/2019] petang.
Advertisement
Menurut Arsul Sani, Jokowi juga tidak membicarakan soal koalisi dan jumlah kursi di parleman.
"Pak Jokowi cuma mengingatkan agar TKN meskipun dibubarkan, jajarannya tetap kompak," katanya.
Soal calon menteri, menurut dia Wakil Ketua TKN ini, nanti forumnya pada pertemuan antara Joko Widodo dan para ketua umum partai politik anggota Koalisi Indonesia Kerja (KIK).
"Saat ini belum ada pertemuan antara Pak Jokowi dan para ketua umum parpol. Akan tetapi, nanti akan bertemu," katanya.
Arsul menambahkan bahwa pada pertemuan dengan TKN tadi, Jokowi cuma mempersilakan semua partai yang memiliki kader terbaiknya untuk diusulkan jadi menteri.
Kriteria yang disebutkan Joko Widodo, menurut Arsul, adalah figur yang memiliki jiwa kepemimpinan, mau bekerja keras, memiliki kemampuan tertentu, dan mampu mengeksekusi, serta memiliki integritas baik.
"Namun, soal usulan kader partai itu baru akan dibicarakan pada pertemuan antara Pak Jokowi dengan para ketua umum partai," katanya.
Ketika ditanya pesan yang disampaikan Presiden terpilih Joko Widodo, anggota Komisi III DPR RI ini menjelaskan bahwa Jokowi menyampaikan pesan, mengucapkan terima kasih, dan memberikan apresiasi kepada TKN.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Demi Redam Ancaman Tarif Trump, Indonesia Hendak Beli Alutsista dari AS?
- Kebakaran Landa 12 Rumah di Gambir, Satu Orang Luka Bakar
- Guru Ngaji di Pondok Pesantren Tulungagung Ditangkap Polisi, Diduga Cabul kepada Santri
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
Advertisement

Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- PPATK: Perputaran Uang Transaksi Judi Online Bisa Capai Rp1.200 Triliun
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 18 April 2025; Dari Alan Jose Tampil Apik, Tapi Gagal Selamatkan PSS Hingga Presiden Prabowo Menyoroti Suap Hakim Pengadilan
- Layanan dan Lokasi SIM Keliling di Kota Jogja, Jumat 18 April 2025
- LG Batal Investasi di Proyek Baterai Nikel RI
- Januari-Awal April 2025, KSPN Catat Ada 23.000 Pekerja Kena PHK
- Digelar Sepekan, 200 Orang Meninggal Dunia di Jalan dalam Perayaan Festival Songkran di Thailand
- KPK Fasilitasi Tahanan untuk Mengikuti Ibadah Jumat Agung dan Paskah 2025
Advertisement