Advertisement
Bawa 20 Penumpang, KM Lintas Timur Tenggelam

Advertisement
Harianjogja.com, PALU--Sebuah kapal bernama KM Lintas Timur yang membawa 20 penumpang, dilaporkan tenggelam di perairan Banggai Laut, Sulawesi Tengah, pada Selasa (4/6/2019).
"Satu orang penumpang berhasil diselamatkan, dan 19 lainnya masih dalam upaya pencarian," kata Kepala Kantor SAR Palu Basrano di Palu kepada jurnalis Selasa malam.
Advertisement
Ia mengatakan bahwa pihaknya langsung menurunkan tim pencari dan penyelamatan segera setelah menerima laporan kejadian pada Selasa sekitar pukul 16.30 Wita. "Kami sudah menurunkan tim rescue dari Pos SAR Luwuk pada pukul 17.00 Wita," ujarnya.
Basrano mengaku belum mendapatkan data rinci mengenai kapal tersebut, khususnya terkait rute pelayaran dan tonase kapal, lokasi kejadian serta waktu kejadian serta penyebabnya.
"Informasi yang kami dapatkan dari seorang petugas KPLP Luwuk bernama Ilyas Djafar, salah seorang penumpang kapal nahas itu bernama Yakob berhasil diselamatkan awak kapal NV. Nurbayaksar dan mengevakuasinya ke darat," ujarnya.
Para petugas masih mengumpulkan informasi mengenai kejadian tersebut dari penumpang yang selamat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

BPBD Gunungkidul Imbau Waspada Bencana di Awal Musim Hujan
Advertisement

Desa Wisata Adat Osing Kemiren Banyuwangi Masuk Jaringan Terbaik Dunia
Advertisement
Berita Populer
- Donald Trump Disebut Bakal Kurangi Hukuman P. Diddy
- 68 Gerai Pizza Hut di Inggris Bakal Ditutup
- Aprilia Kian Percaya Diri Hadapi Ducati di MotoGP 2026
- Gerobak Burjo di Embung Giwangan Diduga Sengaja Dibakar
- Timur Kapadze Sebut Belum Ada Tawaran Konkret dari PSSI
- DIY Waspada Lonjakan ISPA, Catat 11.000 Kasus di Puncak Musim
- Bantul Genjot Pendapatan Daerah 2026, Andalkan Sinergi Lintas Sektor
Advertisement
Advertisement