Advertisement
Tips Mudik Naik Kereta Api
Pemudik pengguna kereta api Rajabasa tujuan Bandar Lampung-Palembang tiba di Stasiun Kertapati, Palembang, Sumatra Selatan, Kamis (29/6). - ANTARA /Nova Wahyudi
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA — Kementerian Perhubungan memprediksi moda transportasi kereta api akan mengalami pertambahan penumpang tahun ini.
Dikutip dari data Badan Pusat Statistik 2019, Minggu (1/6/2019), tingkat jumlah pengguna kereta api pada 2015 tercatat 32,6 juta penumpang. Pada 2016 tercatat sebanyak 35,18 juta penumpang.
Advertisement
Adapun, pada 2017 tercatat 39,32 juta penumpang kereta api dan tersalip oleh jumlah penumpang pada 2018 sebanyak 42,21 juta penumpang.
Bagi Anda yang akan melakukan perjalanan mudik menggunakan moda kereta api bisa mengikuti tips-tips ini:
- Pastikan tanggal dan waktu keberangkatan agar tidak terlambat atau tertinggal. Pastikan bahwa nama di tiket sesuai dengan KTP. Anda tak mau kan jika tiba-tiba diturunkan di tengah perjalanan?
- Tidak membawa barang terlalu banyak. Ingatlah bahwa tempat di kereta terbatas dan tidak tersedia bagasi tambahan seperti di pesawat. PT KAI menyebutkan berat bawaan maksimum di kereta hanya 20 kilogram dengan volume maksimum 100 desimeter kubik atau dimensi maksimal 70 x 48 x 30 sentimeter. Apabila bawaan melebihi kapasitas, Anda akan dikenai biaya tambahan dengan perincian untuk kelas eksekutif Rp10.000 ler kilogram, kelas bisnis dan ekonomi non PSO Rp6.000 per kilogram, dan kelas ekonomi PSO dikenakan biaya sebesar Rp2.000 per kilogram. Usahakan membawa bekal dari rumah. Biasanya makanan di kereta terbilang kurang beragam dan cukup menguras kantong.
- Jaga stamina di sepanjang perjalanan dan bila perlu minumlah multivitamin.
- Jaga barang bawaan selama di perjalanan, terutama ketika ingin beristirahat. Jika ada kehilangan, PT KAI tidak memberikan ganti rugi.
- Bagi Anda yang akan mudik menggunakan kereta api jangan lupa selalu memperhatikan keamanan selama berada dalam perjalanan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
- KPK Duga Modus CSR Dipakai dalam Aliran Dana Wali Kota Madiun
- OTT Madiun Seret Kepala Daerah hingga Swasta, Ini Rinciannya
- Guru dan Murid di Jambi Adu Jotos, Kasus Berujung Laporan ke Polda
- Banjir Tak Halangi Ela dan Muhadi Gelar Resepsi Pernikahannya
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- Libur Isra Mikraj, Tol Jogja-Solo Catat Lonjakan Lalu Lintas
- ASUS Tinggalkan Bisnis Smartphone, Fokus ke PC dan AI
- SPPG Berpeluang Jadi PPPK, DPRD DIY Minta Prioritas Guru Honorer
- Gelombang Panas Ekstrem Landa Chile, Kebakaran Hutan Tewaskan 19 Orang
- Cek Jadwal KRL Solo-Jogja Terbaru untuk 20 Januari 2026
- Update Jadwal KA Prameks Tugu Jogja-Kutoarjo 20 Januari 2026
- Jadwal SIM Keliling Ditlantas Polda DIY Hari Ini, Selasa 20 Januari
Advertisement
Advertisement




