Advertisement
Palu Semakin Terang, Relawan PLN Jateng DIY Pulang
Tim Relawan PLN Peduli Bencana Unit Distribusi Jawa Tengah & DIY Batch dua saat memperbaiki jaringan listrik di lokasi bencana Sulawesi Tengah. - Ist/Dok PLN
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA-Pantang pulang sebelum terang, demikianlah yang terucap dari Tim Relawan PLN Peduli Bencana Unit Distribusi Jawa Tengah & DIY Batch dua pada kepulangannya, Kamis (24/10/2018).
Setelah bertolak menuju Sulawesi Tengah dengan mengemban misi kemanusiaan selama 10 hari, Tim relawan disambut dengan pekikan yel yel "PLN Jaya; Palu Terang; Donggala Terang; Parigi Terang; Sigi Terang; Sulteng Bangkit" di Bandara Adisucipto Yogyakarta.
Advertisement
“Tidak ada kata lain selain bangga karena dalam batch dua ini kami meneruskan perjuangan tim relawan sebelumnya di batch satu dan kami dapat meninggalkan lokasi bencana dalam kondisi terang," jelas Jofan Risaldy Ananto, Koordinator Tim Relawan UIDJTY batch dua, dalam rilis yang diterima Harianjogja.com, Senin (29/10/2018).
Mereka telah berhasil menyelesaikan 45 penyulang normal dan 2.140 gardu distribusi telah beroperasi normal dari jumlah keseluruhan 2.180 gardu. Beberapa gardu masih dalam penormalan karena ada beberapa titik trafo di desa yang masih terisolasi.
BACA JUGA
“Kondisi kelistrikan di wilayah bencana sudah berangsur normal hanya membutuhkan waktu untuk dapat kembali seperti semula.” imbuhnya.
Jofan menambahkan juga bahwa solidaritas yang dibangun antara tim relawan dan tim PLN setempat sangatlah berkesan. “Kami sangat terkesan ketika tim PLN setempat ikut dalam koordinasi pemulihan bencana padahal mereka juga dalam keadaan tertimpa bencana. Walaupun sempat dilanda beberapa kali gempa susulan, namun tidak menyurutkan semangat kami,” jelasnya.
Agung Nugraha selaku General Manager PLN UIDJTY mengungkapkan terimakasih atas nama perusahaan kepada tim relawan PLN Peduli Bencana Batch dua karena dapat melaksanakan tugas dengan baik sehingga kegiatan dapat berjalan dengan lancar.
“Tim dari UIDJTY dikenal sebagai tim yang ramah, pekerja keras, dan mudah diterima masyarakat. Sekali lagi atas nama perusahaan saya ucapkan terimakasih.” kata Agung. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
- Venezuela Bergejolak Usai Maduro Ditangkap Pasukan AS
Advertisement
Agenda Event, Pariwisata, Konser dan Olahraga, 7 Januari 2026
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- Manchester United Resmi Pecat Ruben Amorim Usai Hasil Buruk
- Mandiri Ekonomi, 306 Keluarga di Kota Jogja Mundur dari PKH
- Buntut Tendangan Kungfu, PS Putra Jaya Pecat Muhammad Hilmi
- PLN UID Jateng dan DIY Catat Kinerja Positif Sepanjang 2025
- Pemkab Bantul Setop Tambang Ilegal di Bawuran Pleret
- Kantor Diduga Scam di Sleman Tutup Usai Penggerebekan Polisi
- Polisi Kerahkan 1.060 Personel Jaga Aksi Buruh Hari Ini di Jakarta
Advertisement
Advertisement



