Advertisement

33 Warga Binaan Lapas Semarang Dikirim ke Lapas Nusakambangan untuk Garap Lahan

Newswire
Jum'at, 07 Maret 2025 - 14:47 WIB
Jumali
33 Warga Binaan Lapas Semarang Dikirim ke Lapas Nusakambangan untuk Garap Lahan Narapidana - Ilustrasi - Freepik

Advertisement

Harianjogja.com, SEMARANG—Sebanyak 33 warga binaan pemasyarakatan Lapas Semarang dikirim ke Lapas Terbuka Nusakambangan, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, untuk menggarap lahan yang bertujuan untuk mewujudkan ketahanan pangan.

Kepala Lapas Semarang Mardi Santoso mengatakan, pengiriman puluhan napi tersebut merupakan bagian dari upaya mendukung program ketahanan pangan yang telah dicanangkan oleh Presiden Prabowo Subianto.

Advertisement

Menurut dia, keberangkatan 33 napi tersebut dilakukan sesuai prosedur standar operasional dengan pengawalan dari kepolisian.

BACA JUGA: Penyelundupan Narkotika di Lapas Semarang Gunakan Bola Tenis

"Sebelum berangkat dilakukan pemeriksaan kesehatan, badan, hingga barang bawaan," katanya, di Semarang, Jumat (7/3/2025).

Menurut dia, para napi yang dipindahkan tersebut akan belajar bertani, berkebun, serta berternak.

"Teman-teman nanti akan belajar menjadi laki-laki. Syukuri apapun yang terjadi," katanya.

Ia menuturkan lahan pertanian dan perkebunan yang akan diolah telah disiapkan di Lapas Terbuka Nusakambangan.

"Para warga binaan ini dikirim untuk bekerja di Lapas Terbuka Nusakambangan guna menyukseskan program ketahanan pangan. Tentunya mereka akan mendapat perhatian dan fasilitas yang baik," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Pemindahan Gedung DPRD DIY, Gubernur DIY Sultan HB X Sebut untuk Menata Wajah Kota Jogja

Jogja
| Jum'at, 25 April 2025, 16:07 WIB

Advertisement

alt

Hidup dalam Dunia Kartun Ala Ibarbo Fun Town

Wisata
| Sabtu, 12 April 2025, 10:57 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement