Event Lari Jadi Sarana Edukasi Kesiapan Fisik Calon Jemaah Haji
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) kembali menggelar event lari BPKH Hajj Run 2024 untuk mengedukasi kesiapan fisik bagi para haji yang berlangsung di Padang, Sumatera Barat pada 3 November mendatang.
BPKH Hajj Run 2024 mengedepankan filosofi ibadah haji membutuhkan kesiapan fisik yang kuat dan sehat, sesuai prinsip istitho'ah atau kesiapan fisik sebagai syarat melaksanakan ibadah haji.
Advertisement
"Hajj Run 2024 tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga merupakan sarana edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya fisik yang kuat dan pengelolaan keuangan haji yang tepat. Kami ingin mengajak generasi muda untuk memulai perencanaan haji sedini mungkin," kata Anggota Badan Pelaksana BPKH, Harry Alexander dikutip dari Antara, Kamis.
BACA JUGA : Ribuan Calon Jemaah Haji Sleman Keberangkatan Tahun Depan Mulai Jalani Agenda Taaruf
Hajj Run 2023 silam menggaet lebih dari 2 ribu peserta dari berbagai kalangan usia yang antusias mengikuti kegiatan lari dengan misi mempromosikan gaya hidup sehat sekaligus kesadaran pentingnya mempersiapkan fisik untuk ibadah haji.
Kampanye "#AyoHajiMuda" yang dipromosikan selama acara, sukses mendorong peningkatan pendaftar haji muda hingga 15 persen dari tahun sebelumnya.
"Kami bangga dengan hasil yang telah dicapai Hajj Run 2023, dan tahun ini kami berharap dapat meraih dampak yang lebih luas lagi. Hajj Run 2024 menjadi momentum penting untuk memperluas jangkauan kami dalam mempromosikan pentingnya kesiapan fisik dan finansial dalam menjalankan ibadah haji," kata Harry.
Kegiatan ini menjadi ajang edukasi untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pengelolaan keuangan haji. BPKH berharap melalui kegiatan ini, masyarakat dapat lebih memahami pentingnya memulai perencanaan keuangan untuk berhaji sejak usia dini.
Selain itu mendukung kampanye literasi keuangan haji dengan mendorong pendaftaran haji lebih awal, sehingga calon jamaah dapat mempersiapkan diri secara lebih baik, baik dari sisi finansial maupun fisik. BPKH menargetkan peningkatan jumlah pendaftar haji dari kalangan muda, khususnya mereka yang berusia di bawah 30 tahun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Kembali Aktif Setelah Cuti Kampanye, Ini Pesan KPU Kepada Bupati Halim dan Wabup Joko Purnomo
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Presiden Filipina Sebut Upaya Banding Vonis Mary Jane Jadi Penjara Seumur Hidup Berhasil
- Puncak Arus Mudik Liburan Natal Diprediksi Terjadi pada 24 Desember
- Pekan Depan Dipanggil, Firli Bahuri Diminta Kooperatif
- Libur Natal dan Tahun Baru, Potensi Pergerakan Orang Diprediksi Mencapai 110,67 Juta Jiwa
- Pemerintah Segera Menyusun Data Tunggal Kemiskinan
- Otak Kasus Tindak Pidana Perdagangan Orang Bakal Diringkus Polri
- BPJS Ketenagakerjaan Tingkatkan Sinergi PLKK untuk Pelayanan Kecelakaan Kerja yang Lebih Cepat
Advertisement
Advertisement