Advertisement
Sidang Tahunan MPR RI, Sekjen DPR Tak Undang Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Hasil Pemilu 2024

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Presiden dan Wakil Presiden terpilih hasil Pemilu 2024, tidak diundang dalam sidang tahunan MPR yang digelar di gedung parlemen pada Jumat (16/8/2024).
Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPR RI Indra Iskandar mengatakan pihaknya hanya mengundang Prabowo Subianto sebagai Menteri Pertahanan dan Ketua Umum Partai Gerindra dan bukan sebagai presiden terpilih.
Advertisement
"Karena keterbatasan itu (tempat) maka presiden terpilih dan wakil presiden terpilih tidak diundang, hanya Pak Prabowo akan hadir sebagai dua, pertama sebagai Menhan, kedua sebagai ketua umum partai," kata Indra saat ditemui di gedung Nusantara II, Jakarta Pusat.
BACA JUGA: Airlangga Mundur, Plt Ketum: Golkar Komitmen Mendukung Pemerintahan Prabowo-Gibran
Iskandar mengatakan, keterbatasan tempat itu terjadi karena tahun ada perubahan posisi tempat duduk dalam ruang sidang.
"Jadi kalau selama ini jajaran menteri kabinet di stage utama, ini akan ditempatkan di blok B yang selama ini ditempati duta besar. Dubes akan digeser ke blok E bersama dengan anggota DPR, DPD bagian belakang," kata dia.
Iskandar pun para tamu undangan yang terdiri dari duta besar dan beberapa pejabat kementerian serta lembaga akan hadir dalam sidang tahunan ini.
Hingga saat ini, pukul 07.39 WIB, terpantau di lingkungan gedung parlemen belum ada pejabat lingkungan eksekutif yang terlihat hadir.
Sebanyak 2.022 tamu undangan dijadwalkan menghadiri Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR - DPD Tahun 2024 pada Jumat (16/8) pukul 09.30 WIB, di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.
"Akan dihadiri kurang lebih 2022 undangan, yang terdiri dari 1.222 undangan di dalam Gedung Nusantara dan 800 tamu undangan yang ditempatkan di area Plaza Gedung Nusantara IV MPR/DPR/DPD RI," kata Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Kamis (15/8).
Ia juga menjelaskan bahwa format Sidang Tahunan MPR RI yang digelar satu rangkaian bersama Sidang Bersama DPR - DPD Tahun 2024 sama seperti tahun-tahun sebelumnya.
Dia merinci bahwa para tamu undangan tersebut terdiri dari Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin, hingga Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka.
Kemudian, mantan presiden dan mantan wakil presiden, mantan ketua MPR/DPR/DPD RI, pimpinan lembaga negara, seluruh anggota MPR RI, menteri Kabinet Indonesia Maju dan pejabat setingkat menteri.
Lalu, ketua lembaga pemerintah non-kementerian dan badan-badan, pimpinan Komisi Kajian Ketatanegaraan (K3) MPR RI, ketua organisasi masyarakat (ormas) keagamaan, dan perwakilan teladan dari seluruh Indonesia.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Rest Area KM 21 B Tol Jagorawi Disita Kejagung Terkait Korupsi Timah
- Dirut Sritex Iwan Setiawan Lukminto Ditangkap, Pesangon Mantan Pekerja Tetap Harus Dibayarkan
- Tentukan Hari Raya Iduladha, Kemenag Bakal Melaksanakan Pemantauan Hilal pada 27 Mei Pekan Depan
- Kronologi Kasus Korupsi di Sritex yang Menjerat Iwan Lukminto
- Profil Iwan Kurniawan Lukminto, Dirut Sritex yang Ditangkap Kejagung
Advertisement

Ada 21 Penjual Resmi Minuman Beralkohol di Sleman, Tersebar di Hotel dan Restoran
Advertisement

Berikut Sejumlah Destinasi Wisata Berbasis Pedesaan di Bantul
Advertisement
Berita Populer
- Mengenal SMA Taruna Nusantara, Sekolah Pencetak Para Pejabat Era Pemerintahan Prabowo
- Soal Penembakan Delegasi di Jenin, Prancis Akan Panggil Dubes Israel
- Kemendag Amankan 1 Juta Unit Barang Impor Ilegal dari China
- Tentukan Hari Raya Iduladha, Kemenag Bakal Melaksanakan Pemantauan Hilal pada 27 Mei Pekan Depan
- KPK Periksa 2 Terpidana untuk Mengungkap Kasus Dugaan Korupsi Bansos Presiden saat Covid-19
- Bareskrim Menyatakan Keaslian Ijazah Sarjana Fakultas Kehutanan Jokowi
- Tom Lembong Sakit, Sidang Kasus Dugaan Korupsi Importasi Gula Ditunda
Advertisement