PKS Dukung Anies Baswedan Jadi Capres
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Wakil Ketua Majelis Syura Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman menegaskan bahwa partainya mendukung mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sebagai calon presiden pada Pemilu 2024.
"Banyak yang bertanya apa benar PKS dukung Anies. Saya katakan, kalau PKS ini tidak dukung Anies, maka tidak mungkin saya ada terus-terusan di dalam tim kecil ini," kata Sohibul Iman usai pertemuan di rumah Anies Baswedan, Jakarta, Jumat.
Advertisement
Sohibul menegaskan kembali jika dia berada dalam tim kecil merupakan utusan resmi partai.
"Jadi kalau saya terlibat di tim kecil ini, menunjukkan bahwa memang PKS dukung Anies," ujarnya lagi.
Terkait persoalan deklarasi, kata dia lagi, merupakan proses internal partai yang sedang dituntaskan. "Nanti pada waktunya kami akan mendeklarasikan," katanya pula.
Sebelumnya, mantan Gubernur DKI Jakarta sekaligus bakal calon presiden Partai NasDem Anies Baswedan bertemu perwakilan tim kecil koalisi di rumahnya, Jakarta Selatan, Jumat siang.
Hadir dalam pertemuan itu, Juru Bicara Anies, Sudirman Said, Sekjen DPP Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya, Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman, dan Ketua DPP Partai NasDem Sugeng Suparwoto.
Juru Bicara Anies Baswedan, Sudirman Said menjelaskan pertemuan Anies dan tokoh partai koalisi sering dilakukan untuk membahas perkembangan dinamika pencapresan.
Kata dia, pertemuan itu juga merespon pernyataan Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) terkait komitmen mendukung Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden.
"Tinggal satu lagi dan insya Allah kita doakan mudah-mudahan teman dari PKS juga akan menyusul pernyataan semacam itu," harapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Walhi Minta Kasus Polisi Tembak Polisi di Solok Jadi Momentum Berantas Penjahat Lingkungan
- KPK Sebut OTT di Bengkulu Terkait Pungutan Pendanaan Pilkada
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
Advertisement
Pengawas Pilkada Lakukan Pemantauan Potensi Pelanggaran di Masa Tenang
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BMKG Imbau Masyarakat Waspadai Potensi Cuaca Ekstrem Periode Natal 2024 dan Tahun Baru 2025
- Ruang Kelas Ambruk Saat Pembelajaran, 2 Siswa Terluka
- Erdogan Desak Negara Dunia Terapkan Putusan Penangkapan Netanyahu
- Puncak Musim Hujan Diprediksi Terjadi pada November 2024 hingga Februari 2025
- Gunung Ibu di Halmahera Erupsi, Keluarkan Api Setinggi 350 Meter
- KPK Sebut OTT di Bengkulu Terkait Pungutan Pendanaan Pilkada
- Indonesia dan Uni Emirat Arab Sepakati Kerja Sama Energi
Advertisement
Advertisement