Advertisement
Tujuh Calon Haji Embarkasi Solo Tertunda Berangkat

Advertisement
Harianjogja.com, BOYOLALI - Sebanyak tujuh jamaah calon haji (JCH) Embarkasi Solo asal Jawa Tengah tertunda keberangkatannya ke Tanah Suci bersama kloternya karena sakit dan dirujuk ke rumah sakit.
"Tujuh jamaah calon haji itu, dirujuk ke RS TNI Angkatan Udara (AU) Karanganyar ada empat orang, RSUD Dr. Moerwardi Solo ada dua orang dan satu lainnya di Poliklinik Asrama Haji Donohudan," kata Koordinator Humas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Embarkasi Solo Sarip Sahrul Samsudin, di Asrama Haji Donohudan Boyolali, Jateng, Rabu (22/6/2022).
Advertisement
Sarip menjelaskan, ketujuh jamaah calon haji asal Jateng tersebut yakni jamaah kloter 16 asal Kota Semarang satu orang, kloter 26 asal Cilacap empat orang dan kloter 27 asal Kebumen tiga orang.
"Ketujuh JCH sakit itu, karena menderita penyakit diabetes melitus (DM), kunjungtivitis atau radang mata, dan anemia," kata Sarip.
Menurut Sarip dengan dirujuknya tujuh jamaah tersebut tentunya mereka tertunda keberangkatan bersama kloternya. JCH sakit itu, jika sudah dinyatakan layak terbang oleh dokter yang memeriksa akan diberangkatkan bersama calon haji kloter selanjutnya.
PPIH Embarkasi Surakarta baru saja memberangkatkan JCH kloter 27 asal Cilacap dan Kebumen melalui Bandara Adi Seomarmo Boyolali, Rabu, sekitar pukul 09.10 WIB.
Jumlah JCH kloter 27 tersebut sebanyak 357 jamaah, sehingga calon haji asal Embarkasi Solo yang sudah diberangkatkan ke Tanah Suci total mencapai 9.677 orang dari total kuota penyelenggaraan ibadah haji tahun ini, 15.477 orang terbagi 43 kloter.
Sarip juga menjelaskan JCH asal Embarkasi Solo yang dirawat di Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) di Arab Saudi ada sembilan orang. Jamaah sakit itu, asal Jateng tujuh orang dan dua lainnya asal Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
"Dari data laporan yang diterima di Asrama Haji Donohudan Boyolali, ada enam jamaah yang dirawat di KKHI Mekah dan tiga lainnya di KKHI Madinah Arab Saudi. Sedangkan, jamaah yang meninggal di Tanah Suci satu orang asal Sragen kloter 15," kata Sarip.
PPIH Embarkasi Solo kini juga kedatangan JCH asal Kebumen dan Banyumas Jateng tergabung kloter 28 sebanyak 360 orang di Asrama Haji Donohudan. Kelompok JCH kloter 28 ini, dijadwalkan diterbangkan ke Tanah Suci melalui Bandara Adi Soemarmo Boyolali, pada Kamis (23/6), pada pukul 02.15 WIB.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Hore! Pemerintah Kembali Beri Diskon Tarif Listrik 50 Persen Mulai Juni-Juli 2025
- Ini Alasan Prabowo Angkat Mantan Pejabat BIN Jadi Dirjen Bea Cukai
- Korea Utara Lakukan Penyelidikan Terhadap Kegagalan Peluncuran Kapal Terbarunya
- Luhut Pastikan Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Lanjut, Tinggal Tunggu Perpresnya
- Rest Area KM 21 B Tol Jagorawi Disita Kejagung Terkait Korupsi Timah
Advertisement

Penataan Kawasan Kridosono Jadi Garden City Mengemuka dalam Diskusi Arsitek DIY
Advertisement

Berikut Sejumlah Destinasi Wisata Berbasis Pedesaan di Bantul
Advertisement
Berita Populer
- Muncul Desakan Petisi Pencopotan Menteri Kesehatan, Mensesneg: Pemerintah Mendengarkan Serius
- Pemkot Bengkulu Usulkan Dana Pusat untuk Merehab Rumah Korban Gempa
- Buntut Ricuh Demo di Balai Kota Jakarta, 16 Mahasiswa Ditetapkan Jadi Tersangka 1 Masih Buron
- Ini Alasan Prabowo Angkat Mantan Pejabat BIN Jadi Dirjen Bea Cukai
- Wapres Gibran Dorong Penguatan Rantai Pasok Pangan, Ini Tujuannya
- Wisata Medis Eksklusif JCB Targetkan Segmen Premium Indonesia
- Selain Membentuk Mahasiswa Siap Kerja, Program Magang Inspire Indosat juga Menciptakan Entrepreneur Masa Depan
Advertisement