Advertisement
Harus Isolasi karena Covid-19, Cawali Semarang Tak Bisa Ikuti Rangkaian Pilkada 2020
Hendrar Prihadi. - Suara.com
Advertisement
Harianjogja.com, SEMARANG - Calon Wali Kota Semarang, Hendrar Prihadi positif Covid-19. Hasil test swab keempat sudah keluar pada minggu malam (1/11/2020).
Ketua tim pemenangan Hendrar Pribadi - Hevearita G Ragayu (Hendi-Ita), Kadarlusman mengonfirmasi mengatakan jika Hendi positif Covid-19 dan masih isolasi. Akibatnya, Hendi terancam tak bisa mengikuti beberapa rangkaian Pilkada 2020.
Advertisement
"Terkait kegiatan debat atau paparan vidi misi yang diselenggarakan oleh KPU Kota Semarang, kami belum bisa memastikan Hendi dapat mengikutinya atau tidak," jelas Kadarlusman melalui rilis resmi tim kemenangan yang diterima Suara.com, Rabu (4/11/2020).
Baca juga: Sadar Protokol Kesehatan, Kepatuhan Terhadap Penggunaan Masker Meningkat
Ia mengatakan, jika diperbolehkan untuk persiapan debat atau penyampaian visi misi hanya dihadiri oleh Ita. Kadarlusman mengaku sudah siap jika yang akan maju dalam kegiatan debat yang diselenggarakan KPU hanya Ita.
"Jika diperbolehkan hanya dihadiri oleh mbak Ita sebagai wakil mas Hendi saja, kami pun siap. Semua akan kami jalankan," ucapnya.
Kadarlusman selaku ketua tim Pemenangan Hendi - Ita, struktur tim pemenangan tetap bertanggung jawab menjalankan tugas pada bidangnya masing - masing.
Baca juga: Jaksa Agung Divonis Bersalah Sebut Tragedi Semanggi Bukan Pelanggaran HAM Berat
Bahkan pria yang akrab disapa Pilus tersebut meyakinkan justru seluruh tim pemenangan akan bekerja lebih keras, mengingat Hendi sementara waktu belum dapat turut berkampanye secara fisik.
Sebagai gantinya, seluruh tim pemenangan akan berupaya untuk merepresentasikan semangat Hendi dalam membangun Kota Semarang, melalui berbagai kegiatan.
"Agenda kampanye tetap berjalan, posko tetap beraktifitas seperti biasa, saya selaku ketua tim pemenangan mas Hendi dan mbak Ita bersama teman - teman akan mendorong kampanye terus berjalan, meskipun mas Hendi harus beristirahat untuk sementara waktu," imbuhnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Gelombang AI Dinilai Tantangan dan Peluang Baru bagi Seniman
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Malaysia Larang Anak di Bawah 16 Tahun Gunakan Medsos 2026
- Kejagung Lelang Kapal MT Arman 114 Senilai Rp1,17 Triliun
- Kemenbud Siapkan Program Seniman Masuk Sekolah, Ini Tujuannya
- Jasa Nikah Siri Berbayar Marak di TikTok, DPR Minta Penertiban
- BNPB Larang Wisata ke Zona Terdampak Erupsi Semeru
- Jadwal KRL Jogja-Solo Hari Ini Senin 24 November 2025
- Jadwal Bus KSPN Malioboro-Parangtritis Senin 24 November
Advertisement
Advertisement




