Advertisement
Erupsi Merapi, Warga Klaten Dengar Suara Gemuruh Lalu Muncul Kepulan Asap
Penampakan erupsi Gunung Merapi pada Minggu (21/6/2020) pagi. - Ist/Dok twitter @TRCBPBDDIY
Advertisement
Harianjogja.com, KLATEN – Gunung Merapi kembali mengalami erupsi, Minggu (21/6/2020) pagi. Warga di wilayah Klaten yang merupakan sisi tenggara Merapi mendengar suara gemuruh.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, erupsi terjadi pukul 09.13 WIB. Tinggi kolom erupsi sekitar 6.000 meter dari puncak dengan arah angin saat erupsi cenderung ke barat.
Advertisement
Meski demikian, kondisi di wilayah Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang, Klaten, terpantau aman. “Betul [ada erupsi Merapi]. Kondisinya mandali [aman terkendali]. Warga tetap tenang,” kata salah satu warga Desa Sidorejo, Kecamatan Kemalang, Jenarto, saat dihubungi Solopos.com, jaringan Harianjogja.com, Minggu.
Baca juga: Hari Ini, Merapi Erupsi Bertepatan dengan Ultah Jokowi hingga Ramalan Kiamat
Jenarto menjelaskan erupsi diawali dengan suara gemuruh. “Ada gemuruh kemudian njedul [muncul] kepulan asap pekat,” kata Jenarto.
Warga Dukuh Deles, Desa Sidorejo, Sukiman, mengatakan warga tetap tenang dan berada di rumah masing-masing saat erupsi Merapi terjadi. Dia menjelaskan para penambang manual yang beraktivitas di alur Kali Woro sudah meninggalkan lokasi.
Dia menegaskan tidak terjadi hujan abu akiibat erupsi Merapi di wilayah Klaten lantaran arah angin ke barat. “Tidak ada dampak hujan abu [di Deles]. Arah angin ke barat,” kata Sukiman.
Baca juga: Ini Video Detik-Detik Gunung Merapi Erupsi Minggu Pagi
Sekretaris BPBD Klaten, Nur Tjahjono Suharto, juga menyampaikan hingga pukul pukul 10.00 WIB belum ada laporan hujan abu di Klaten termasuk di wilayah lereng Merapi. Seperti Desa Balerante, Sidorejo, dan Tegalmulyo yang berada di Kecamatan Kemalang. “Kami masih memantau perkembangan,” kata Nur.
Diberitakan Solopos.com sebelumnya, Gunung Merapi mengalami dua kali erupsi pada Minggu pagi, yakni pukul 09.13 WIB dan 09.27 WIB. Asap akibat erupsi tersebut sempat membuat langit di kawasan Wonokerto, Turi, Sleman, DIY, gelap.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Gempa Bumi Magnitudo 4,8 Bikin Panik Warga Tarakan
- Pesawat Kargo UPS yang Meledak Angkut Bahan Bakar dan Paket Besar
- Bupati Banyuwangi Dukung Rencana Baru Proyek Kereta Cepat Whoosh
- Hanyut di Sungai Jolinggo Kendal, Tiga Mahasiswa KKN UIN Semarang MD
- Prabowo Minta Pintu Pelintasan Diperbarui Cegah Kecelakaan Kereta Api
Advertisement
Jelang Natal Tahun Baru, Reservasi Hotel di Desember Sudah 60 Persen
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Ratusan Personel Amankan Prosesi Pemakaman PB XIII, Ini Skenarionya
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul Rabu 5 November 2025
- Antisipasi Bencana, Eko Suwanto Ajak Warga Monitor Info Cuaca BMKG
- Pemadaman Bergilir Hari Ini di Sleman dan Kota Jogja
- Jadwal Kereta Bandara YIA Xpress Rabu 5 November 2025
- 600 Ribu Wisatawan Mancanegara Gunakan Whoosh
- Gerbang Pagi Jadi Solusi Kelangkaan Bahan Pangan untuk MBG
Advertisement
Advertisement



