Advertisement
Covid-19 di AS Melambung dengan Riwayat Pasien Anak Muda dari Klub Malam
Sebuah bangunan terbakar saat aksi protes atas kematian George Flyod di Los Angles, California, Amerika Serikat, Sabtu (30/5 - 2020). Bloomberg
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Amerika Serikat mencatatkan peningkatan kasus Covid-19 tertinggi dalam tiga pekan terakhir. Temuan ini berkaitan dengan pesta anak muda di sejumlah klub malam.
Dilansir dari Bloomberg, Minggu (21/6/2020), data Universitas Johns Hopkins University dan Bloomberg News menunjukkan kasus baru di AS mencapai 34.248 pada Jumat, 19 Mei 2020 menjadi 2,24 juta kasus.
Advertisement
Adanya peningkatan sebesar 1,6 persen, lebih tinggi dibandingkan pekan-pekan sebelumnya sebesar 1,2 persen. Angka kematian juga meningkat 0,6 persen menjadi 119.460.
Secara rinci, New York mencatatkan kasus baru sebanyak 716 kasus, naik 0,2 persen menjadi total 387.272 dan 24 kmatian, kata Gubernur Andrew Cuomo. Total jumlah kematian mencapai 24.710.
New Jersey melaporkan 446 kasus, lebih tinggi dari kasus baru dari rata-rata beberapa pekan sebelumnya yang hanya 408. Total kasus 168.834 dan 12,857 meninggal.
Illinois mencatatkan kenaikan sebesar 0,5 persen menjadi 135,470 dengan 99 kasus baru. adapun catatan kematian baru mencapai 44 sehingga total 6.608 meninggal.
Sementara kasus di California 3.893 atau naik 2,4 persen menjadi 169.309 dengan tambahan 64 meninggal (naik 1,2 persen) menjadi total 5.424 kematian.
The New York Times melaporkan, setidaknya 100 kasus di AS terkait dengan pegawai dan pelanggan di sejumlah bar di distrik klub malam Tigerland dekat dengan Louisiana State University.
Di Carolina Selatan, kasus positif Covid-19 pada umur 21 - 30 tahun meningkat hingga 413 persen sejak 4 April. Pemerintah Mississippi mengungkapkan kasus baru di wilayahnya berkaitan dengan pesta persaudaraan di Oxford, rumah bagi Universitas Mississippi.
Lebih dari 80 persen kasus baru di Oxford melibatkan orang berusia 18 - 24 tahun.
“Informasi awal menunjukkan mereka melanggar aturan mengenai jumlah berkerumun di dalam pesta,” kata Thomas Dobbs, anggota dinas kesehatan Mississippi. Ketentuan mengharuskan pesta dalam ruangan maksimal hanya boleh diikuti 20 orang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia, bloomberg
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
- Venezuela Bergejolak Usai Maduro Ditangkap Pasukan AS
Advertisement
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal Bus Sinar Jaya ke Pantai Parangtritis dan Baron, 6 Januari 2026
- Tips Tampil Fresh Seharian Meski Tanpa Makeup Berlebihan
- Rekor Nataru 2025, Wisatawan Kulonprogo Tertinggi 3 Tahun
- Jadwal SIM Keliling Sleman, Selasa 6 Januari 2026
- Jadwal KA Bandara Jogja Hari Ini, Selasa 6 Januari 2026
- Harga Emas Pegadaian Hari Ini Naik, UBS dan Galeri24 Kompak Melonjak
- Jadwal SIM Keliling Kota Jogja Hari Ini, 6 Januari 2026
Advertisement
Advertisement




