Advertisement
Wabah Corona, China Ubah Stadion Olahraga Jadi Rumah Sakit

Advertisement
Harianjogja.com, CHINA - Semakin banyaknya pasien yang terinfeksi virus Corona membuat China kembali membangun tiga rumah sakit darurat. Tiga rumah sakit ini berlokasi di Provinsi Hubei.
Dilansir China Daily, Rabu (5/2/2020), Wuhan mengubah tiga bangunan menjadi rumah sakit darurat dalam hitungan hari.
Advertisement
Ketua Partai Wuhan Ma Guoqiang mengatakan bahwa pejabat lokal akan terus berupaya memerangi penyebaran virus Corona, termasuk menyediakan ruang-ruang baru untuk menampung pasien.
Wuhan mengubah stadion olahraga dan balai pertemuan menjadi rumah sakit darurat. Hal itu dilakukan untuk menambah ruang isolasi dan jumlah tempat tidur pasien. Pembangunan tiga rumah sakit baru tersebut dimulai pada Senin malam waktu setempat.
Dengan total 3.400 ranjang, tiga rumah sakit darurat tersebut dibuat untuk menyediakan kebutuhan medis para pasien yang dinyatakan positif mengidap virus Corona tapi tidak menunjukkan gejalanya.
Rumah sakit ini diharapkan bisa menjadi tempat penanganan awal dan memusatkan pasien yang terjangkit juga menghindari penyebaran virus tersebut. Bila kondisi pasien semakin buruk, mereka akan segera dibawa ke Rumah Sakit Jinyintan, salah satu rumah sakit Wuhan spesialis penangangan virus.
Seperti rumah sakit sebelumnya, proyek ini juga diperkirakan akan rampung dengan cepat. Ditargetkan bisa diisi pasien pada Selasa malam waktu setempat.
Sebelumnya, China juga berhasil membangun Rumah Sakit Huoshenshan hanya dalam kurun waktu 10 hari. Pada Selasa pagi waktu setempat, rumah sakit ini sudah menerima 50 orang pasien.
Sementara rumah sakit lainnya, Leinshenshan berkapasitas 1.500 ranjang pasien diperkirakan selesai Rabu waktu setempat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : detik.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah untuk SD dan SMP Tahun Ini Lebih Lama
- Pengelolaan Sampah di Pasar Tradisional Bakal Diperketat oleh Kementerian Lingkungan Hidup
- Kasus Pemerasan Artis Sinetron MR, Polisi Menyita Enam Video Syur Sesama Jenis
- Adik Ipar Ganjar Pranowo Dituntut 5,5 Tahun Penjara karena Korupsi Pembangunan Jembatan Sungai Gintung
- Akan Tenggelam, Ribuan Warga Tuvalu Ajukan Visa Iklim untuk Bermigrasi ke Australia
Advertisement

Jumlah Anak Tidak Sekolah Usia SMA di Kulonprogo Mencapai 329, Ini yang Akan Dilakukan Balai Dikmen
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Jemaah Haji Meninggal Dunia Mencapai 418 Orang, Kemenkes Sebut Perlu Ada Pengetatan
- PMI Asal Kediri Meninggal Setelah Lakukan Aksi Bunuh Diri di Korea Selatan
- Para Advokat Perekat Nusantara dan TPDI Somasi Gibran, Untuk Segera Mundur Sebagai Wapres
- Hujan Lebat, 21 RT di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Kebanjiran
- Buntut Tragedi di Maluku Tenggara, UGM Evaluasi Sistem KKN
- Akan Tenggelam, Ribuan Warga Tuvalu Ajukan Visa Iklim untuk Bermigrasi ke Australia
- Adik Ipar Ganjar Pranowo Dituntut 5,5 Tahun Penjara karena Korupsi Pembangunan Jembatan Sungai Gintung
Advertisement
Advertisement