Advertisement

Mahfud MD Sebut Ada Dugaan Korupsi Rp10 T di PT Asabri, Begini Tanggapan Erick Thohir

Newswire
Sabtu, 11 Januari 2020 - 03:47 WIB
Nina Atmasari
 Mahfud MD Sebut Ada Dugaan Korupsi Rp10 T di PT Asabri, Begini Tanggapan Erick Thohir Menteri BUMN Erick Thohir. - Suara.com/Achmad Fauzi

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA- Menko Polhukam Mahfud MD menyebut ada dugaan korupsi hingga di atas Rp10 triliun pada Asabri. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir akan melaporkan kondisi PT Asabri (Persero) ke Mahfud MD.

Erick bakal melaporkan kondisi Asabri usai mendapat penjelasan dari manajemen Asabri.

Advertisement

"Nanti Pak Erick akan melaporkan ke Pak Mahfud," kata Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga saat dihubungi wartawan, Jumat (10/1/2020).

Erick sendiri memanggil Direktur Keuangan dan Investasi PT Asabri (Persero) Rony Hanityo Apriyanto sore ini. Erick memanggilnya untuk meminta penjelasan kondisi perusahaan.

"Menerangkan ini saja, gimana situasi dan kasusnya Asabri, pemaparannya lah, kondisi objektif Asabri, apa yang terjadi, situasinya bagaimana, asetnya bagaimana, cashnya bagaimana," katanya.

Arya bilang, penjelasan tersebut baru bersifat umum. Dia bilang, secara operasional Asabri masih normal.

"Karena tadi masih pemaparan umum, kita belum bisa kasih gambaran apa yang akan dikerjakan dan apa yang disiapkan Asabri. Secara umum oke artinya nggak ada masalah operasional oke," ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Detik.com

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Alert! Stok Darah di DIY Menipis, PMI Dorong Instansi Gelar Donor Darah

Jogja
| Sabtu, 20 April 2024, 13:47 WIB

Advertisement

alt

Kota Isfahan Bukan Hanya Pusat Nuklir Iran tetapi juga Situs Warisan Budaya Dunia

Wisata
| Jum'at, 19 April 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement