Advertisement
Densus Tangkap 2 Teroris ISIS Terkait Bom di Pos Polisi Kartasura
Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri Kombes Pol Asep Adi Saputra (tengah) pada Senin 10 Juni 2019 menunjukkan dua terduga teroris ISIS berinisial AA dan S, terkait kasus bom bunuh diri pos pengamanan polisi di Kartosuro, Kabupaten Sukoharjo.
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA— Sebanyak dua terduga teroris berinisial AA dan S ditangkap Tim Detasemen Khusus 88 Antiteror karena diduga terlibat dalam bom bunuh diri di Pos Pengamanan Tugu Kartasura, Kabupaten Sukoharjo Jawa Tengah.
Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Polri, Kombes Pol Asep Adi Saputra, mengatakan keduanya terlibat aktif di dalam pembuatan bom bunuh diri yang dilakukan oleh Rofik Asharuddin (RA) di Pos Pengamanan daerah Tugu Kartasura, Kabupatenh Sukoharjo Jawa Tengah.
Advertisement
Menurutnya, keterlibatan kedua tersangka tersebut diketahui setelah tim penyidik Densus 88 Antiteror memintai keterangan tersangka Rofik Asharuddin di RS Mawardi Solo yang kondisinya mulai sehat setelah aksi bom bunuh diri beberapa waktu lalu.
"Jadi secara keseluruhan, kasus bom bunuh diri ini bisa terjadi karena adanya dua pelaku tersebut. Mereka membantu membuat bom dan rencana bom bunuh diri itu," tuturnya, Senin (10/6/2019).
BACA JUGA
Menurut Asep, tersangka berinisial AA alias Umar dan S itu masuk ke dalam jaringan teroris ISIS dan berbaiat langsung ke Pemimpin ISIS di Suriah Abu Bakar Al Baghdadi melalui media sosial. Asep juga menjelaskan bahwa ketiga pelaku berinsial AA, S dan Rofik Asharuddin seringkali berkomunikasi melalui media sosial dengan Abu Bakar Al Baghdadi.
"Cara berbaiat ini dipelajari para pelaku dari amir atau pemimpinnya dan diperkuat dengan banyak buku panduan mengenai jihad dan dasar-dasar hukum jihad," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Belum Tahan Yaqut dan Gus Alex, Tunggu Proses Lengkap
- Yaqut Resmi Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Segini Daftar Kekayaannya
- Bahlil: Tambang untuk Ormas Tetap Jalan Meski Diuji MK
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- Pencurian Baut Rel di Blitar Ancam Keselamatan Kereta
Advertisement
Pagu Dana Desa 2026 di Gunungkidul hanya Rp300 Jutaan Per Kalurahan
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Penerimaan Pajak 2025 Capai Rp1.917 Triliun, Shortfall Rp271 T
- WhatsApp Tambah Fitur Baru Obrolan Grup, Ini Daftarnya
- Menkes Targetkan RS dan Puskesmas Sumatera Pulih Maret 2026
- Tol Jogja-Solo Ruas Trihanggo-Sleman Ditarget Rampung Juli
- Gerindra Hormati Sikap Demokrat soal Pilkada Lewat DPRD
- BTN Bantah Rumor Asisten Lokal Pelatih Timnas John Herdman
- Kodam Udayana Jelaskan Penahanan Ayah Prada Lucky Namo
Advertisement
Advertisement



