Advertisement
Banjir Bandang di Jepang Telah Renggut 75 Korban Jiwa
Warga diselamatkan dari area yang terendam banjir oleh tentara Jepang di Kurashiki, Jepang, Sabtu (7/7). - Kyodo via Reuters
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Jumlah korban tewas akibat banjir bandang dan hujan lebat yang melanda Jepang meningkat menjadi 75 orang hingga hari ini, Senin (9/7/2018), sedangkan puluhan lainnya masih dinyatakan hilang.
Saat ini tim penyelamat masih terus mencari para korban yang sebagian besar terjebak dalam lumpur dan tanah longsor. Sedangkan media setempat menyebut jumlah korban telah menembus angka 90 jiwa.
Advertisement
Perdana Menteri Shinzo Abe meminta tim penyelamat untuk "berpacu dengan waktu" guna menyelamatkan para korban. Di antara mereka ada yang terpaksa men-tweet pesan putus asa agar mendapatkan bantuan dari layanan darurat.
Di desa-desa di Jepang bagian tengah dan barat penduduk yang terperangkap terpaksa berlindung di atap rumah mereka saat banjir melanda.
Lebih dari dua juta orang diminta untuk mengungsi, tetapi perintah itu tidak wajib dan banyak penduduk yang tetap di rumah. Mereka terjebak air yang naik dengan cepat atau tanah longsor yang tiba-tiba.
Di kota Mihara, di selatan wilayah Hiroshima, jalan-jalan berubah menjadi sungai-sungai lumpur. Sejumlah kendaraan terlihat tertimbun dan terdampar.
"Daerah itu menjadi lautan," kata Nobue Kakumoto, 82 tahun, seorang warga sebagaimana dikutip ChannelNewsAsia.com, Senin (9/7/2018).
Dia mengaku khawatir, karena tidak tahu sampai kapan hujan akan berhenti.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Trump Pertimbangkan Jual Jet Tempur F-35 ke Turki, Israel Waspada
- Trump Klaim 95 Persen Rencana Damai Rusia-Ukraina Telah Disepakati
- 46.207 Penumpang Tinggalkan Jakarta dengan Kereta Api Hari Ini
- Ratusan Warga Terdampak Banjir Bandang Kalimantan Selatan
- Kunjungan ke IKN Tembus 36.700 Orang saat Libur Natal 2025
Advertisement
Usai Tahun Baru, Polisi Fokus Amankan Destinasi Wisata Sleman
Advertisement
Musim Liburan, Wisata Jip Merapi Diserbu hingga 20 Ribu Orang
Advertisement
Berita Populer
- Pemda DIY Perkuat Sosialisasi Coretax untuk ASN dan Wajib Pajak
- Update Harga Emas Hari Ini: UBS dan Galeri24 Merosot, Antam Stagnan
- Piala Afrika 2025: Senegal Lolos 16 Besar sebagai Juara Grup
- Amalan Doa Awal Tahun 2026, Dibaca Tiga Kali
- Gunung Bur Ni Telong di Aceh Naik Status, Ribuan Warga Mengungsi
- Top Ten News Harianjogja.com, Rabu 31 Desember 2025
- Malam Tahun Baru 2026, Arus Lalu Lintas Jogja Direkayasa
Advertisement
Advertisement



