Advertisement
Kemensos Berikan Santunan Bagi Korban Longsor di Pacet, Berikut Daftar Korbannya
Tagana Kabupaten Mojokerto-Batu Kementerian Sosial (Kemensos) melalui pernyataan tertulis di Jakarta pada Sabtu (5/4/2025) telah membantu proses evakuasi korban bersama tim SAR, dinas sosial, dan relawan. (ANTARA - HO/Biro Humas Kemensos)
Advertisement
Harianjogja.com, MOJOKERTO— Kementerian Sosial (Kemensos) telah mendistribusikan bantuan permakanan dengan kapasitas memasak dapur umum sebanyak 500 porsi terkait proses evakuasi korban longsor di jalan Pacet.
Menteri Sosial Saifullah Yusuf mengatakan Tagana Kabupaten Mojokerto-Batu, Kementerian Sosial (Kemensos) telah membantu proses evakuasi korban bersama tim SAR, Dinas Sosial dan relawan.
Advertisement
"Tagana Mojokerto beserta unsur lainnya telah mendirikan dapur umum di lokasi untuk memenuhi permakanan relawan yang mencari para korban," kata Mensos, Sabtu (5/4/2025).
Ia menyebutkan pihaknya juga sudah mendata dan memverifikasi korban meninggal karena semua korban telah ditemukan sehingga evakuasi pun dihentikan.
"Kemensos berkoordinasi dengan pihak terkait untuk rencana penyerahan santunan kepada ahli waris korban bencana yang meninggal dunia," katanya.
Sebagai informasi, bencana alam tanah longsor terjadi di Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur pada Kamis (3/4).
Tanah longsor di akses Jalan Mojokerto-Kota Batu menimpa dua unit mobil dan satu unit sepeda motor. Sebagai akibatnya, sebanyak 10 korban meninggal dunia.
Berikut daftar korban meninggal dunia tanah longsor di Pacet:
1. Masjid Zatmo Setio, Laki – laki, (31), sopir Innova warga RT 10 RW 2, Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Kabuapaten Sidoarjo.
2. Rani Anggraeni, Perempuan, (28), warga RT 10 RW 2, Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo.
3. Syahrul Nugroho Rangga Setiawan, Laki-laki (6), warga RT 10 RW 2, Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo.
4. Putri Qiana Ramadhani, Perempuan, (2), warga RT 10 RW 2, Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo,
5. H. Wahyudi (71), Laki-laki warga RT 10 RW 2, Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo
6. Hj. Jainah (61), Perempuan, warga RT 10 RW 2, Desa Kloposepuluh, Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sidoarjo.
7. Saudah (70), Perempuan, warga Desa Suruh, RT 18 RW 5, Kecamatan Sukodono, Sidoarjo
8. Fitria Handayani, Perempuan, (27), warga Dusun Urung-Urung, Desa Jatijejer, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto.
9. Ahmad Fiki Muzaki, Laki – Laki, (28), warga Dusun Urung-Urung, Desa Jatijejer, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto.
10. Mikaila F.Z, Perempuan, (3,5), warga Dusun Urung-Urung, Desa Jatijejer, Kecamatan Trawas, Kabupaten Mojokerto
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Delapan Tahun Terjerat Judi Online, Erwin Kehilangan Rp800 Juta
- Ketegangan AS-Iran Meningkat, Trump Pertimbangkan Aksi Militer
- IDAI Ungkap PHBS Jadi Benteng Utama Hadapi Virus Nipah
- Antisipasi Virus Nipah, Singapura Perketat Pemeriksaan di Changi
- Dampak MBG Akan Dibaca dari Pertumbuhan Otak dan Fisik Anak
Advertisement
Antisipasi Cuaca Ekstrem, Bantul Siapkan BTT untuk Bencana
Advertisement
Wisata ke Meksiko Dilarang Bawa Vape, Turis Terancam Penjara 8 Tahun
Advertisement
Berita Populer
- Kemlu: Peran Indonesia di Dewan Perdamaian Gaza Bersifat Multilateral
- Jadwal Lengkap KRL Jogja-Solo Kamis 29 Januari 2026
- Bupati Magelang Dorong Optimalisasi PAD Lewat PBB-P2 2026
- AS Blokir Hasil Penjualan Minyak Venezuela Lewat Rekening Khusus
- Belanja Transfer Sepak Bola 2025 Pecahkan Rekor Global
- Cegah PMK pada Ternak, Bupati Gunungkidul Gencarkan Bebersih Kandang
- Jadwal KRL Solo-Jogja Kamis 29 Januari 2026, Tarif Tetap Rp8.000
Advertisement
Advertisement



