Tren Investasi Emas Melonjak, Masyarakat Perlu Diedukasi
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Minat masyarakat terhadap investasi perhiasan emas melonjak dalam beberapa tahun terakhir. Oleh karena itu edukasi haru dilakukan agar masyarakat mendapatkan wawasan terkait investasi emas yang aman.
Dilansir Antara pertumbuhan account yang naik dua kali lipat menjadi 6.000 account BCA Syariah, produk pencairan emas tahun lalu hanya 2 kg dan per September 2024 mencapai 15 kg. Per September jumlah pembiayaan emas meningkat pesat hingga 150,9 persen secara tahunan atau year on year (yoy) mencapai Rp133,6 miliar. Pertumbuhan pembiayaan emas iB merupakan yang tertinggi dibandingkan dengan produk pembiayaan konsumer lainnya. Jumlah nasabah emas sampai dengan September 2024 mengalami peningkatan hingga 55,84 persen secara tahunan mencapai 5.688 nasabah.
Advertisement
Peningkatan investasi emas tersebut diakui sejumlah pejual, di antaranya Toko Mas Jawa Mona Pangestu. Menurutnya tren pembelian emas telah mengalami perubahan dengan mengarah ke investasi. Jika dulu, banyak orang membeli perhiasan emas dengan ukuran besar untuk dipakai sehari-hari. "Tetapi sekarang lebih banyak yang mencari perhiasan kecil atau logam mulia untuk tujuan investasi,” katanya.
Oleh karena itu di pameran Golden Dream di Grand Atrium Solo Paragon sejak Kamis (7/11/2024) hingga Minggu (10/11/2024) ia melakukan edukasi tentang emas sebagai aset investasi sangat penting. Bahwa emas tidak hanya mempercantik penampilan, tetapi juga menambah nilai yang bermanfaat untuk masa depan. Kemudian terkait transparansi penjual terkait kadar emas. Kadar emas yang djual sesuai dengan standar dan jaminan keaslian.
Selain edukasi mengenai investasi, juga menampilkan berbagai koleksi perhiasan yang mengikuti tren masa kini. Menurut Mona, saat ini banyak pelanggan yang menyukai desain perhiasan simpel dan elegan, sejalan dengan tren budaya pop seperti K-Pop yang mempengaruhi gaya masyarakat. “Sekarang banyak yang menyukai perhiasan berukuran kecil dengan permata kecil juga, tetapi bagi penggemar perhiasan klasik, kami tetap menyediakan desain dengan permata besar,” ujarnya.
Pihaknya ingin memastikan investasi emas dapat diakses oleh berbagai lapisan masyarakat. Mona menambahkan, “Kami berharap masyarakat dapat merasakan manfaat investasi emas, baik untuk jangka pendek maupun jangka panjang. Emas adalah salah satu pilihan investasi yang relatif stabil dan aman.”
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
- Pengaruh Dukungan Anies Vs Dukungan Jokowi di Pilkada Jakarta 2024, Siapa Kuat?
- Yusril Bantah Mary Jane Bebas, Hanya Masa Hukuman Dipindah ke Filipina
- ASN Diusulkan Pindah ke IKN Mulai 2025
- Pelestarian Naskah Kuno, Perpusnas Sebut Baru 24 Persen
Advertisement
Jadwal Terbaru KA Bandara YIA Xpress Jumat 22 November 2024
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Badan Geologi Kementerian ESDM Mendorong Seluruh Kawasan Bentang Karst di Indonesia Dilindungi
- KAI Angkut 344 Juta Penumpang Periode Januari-Oktober 2024
- Kemenpar Usulkan Tambahan Dana Rp2,2 Triliun di 2025, Ini Tujuannya
- Tiga Tol Akses ke IKN Dibuka Fungsional Mulai 2025, Belum Dikenakan Tarif
- Khawatir Muncul Serangan Udara, Italia Tutup Sementara Kedubesnya di Ukraina
- Korupsi Dana Bantuan Kesehatan, Eks Kepala Puskesmas di Purbalingga Dihukum 1 Tahun Penjara
- Perang Ukraina Vs Rusia, AS Bakal Hapus Utang Ukraina US$4,65 Miliar
Advertisement
Advertisement