Investasi di IKN Disebut Tetap Berlanjut, Kepala OIKN: Beberapa Perusahaan Siap Groundbreaking
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN), Basuki Hadimuljono memastikan groundbreaking investasi di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara bakal berlanjut di pemerintahan Prabowo Subianto.
Basuki bahkan menjelaskan sudah ada sejumlah perusahaan yang siap merealisasikan investasinya di IKN dalam waktu dekat.
Advertisement
Hanya saja, prosesnya masih tertahan lantaran masih menunggu persetujuan Presiden Prabowo Subianto yang tengah melakukan kunjungan kerja ke luar negeri. "Kemarin sebetulnya sudah ada beberapa yang mau groundbreaking lagi, tetapi belum. Saya lapor Pak Presiden dulu,” kata dia saat ditemui di Kantor Kementerian PPN/Bappenas, Senin (18/11/2024).
Sejalan dengan hal itu, Basuki belum dapat memastikan kapan kiranya proses groundbreaking investasi IKN bakal berlanjut. Adapun, hingga akhir 2024, Badan Otorita IKN menargetkan investasi yang masuk ke ibu kota baru bisa mencapai Rp100 triliun.
Dari target tersebut, Basuki menyebut realisasi investasi IKN hingga pertengahan Oktober 2024, telah mencapai Rp58 triliun.
Sebelumnya, Pelaksana Tugas (Plt) Deputi Sarana dan Prasarana OIKN, Danis H. Sumadilaga memberi sinyal bahwa pelaksanaan groundbreaking investasi IKN perdana Prabowo bakal dilaksanakan pada tahun ini.
Pasalnya, Danis menuturkan bahwa saat ini proses groundbreaking IKN tersebut tengah dalam tahap penyiapan. “Iya [groundbreaking investasi IKN perdana Prabowo] sedang kami siapkan. Kalau menurut saya sih perkiraan akan tetap ada [tahun ini], sudah ada,” kata dia saat ditemui di Kompleks Parlemen RI, Rabu (30/10/2024). Sayangnya, Danis tak merinci terkait sektor investasi IKN yang bakal ditanam perdana di era Prabowo tersebut. Hanya saja, dirinya memastikan bahwa sektornya bakal bervariasi seperti yang sudah-sudah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Polda Jateng Diminta Segera Tetapkan Tersangka Terkait Kematian Dokter Aulia Risma
- MA Nyatakan Tidak Ada Pelanggaran Etik Hakim Kasasi Ronald Tannur
- Waspada! Kasus DBD karena Perubahan Iklim Berpotensi Capai 60 Persen di Seluruh Dunia pada 2050
- KPK Melacak Aliran Uang Korupsi Pembangunan Jalur Kereta Api ke Pejabat BPK
- Menteri Komdigi Setuju Pelajaran Coding Masuk ke Kurikulum Sekolah
Advertisement
Kunjungi TPST Minggir, Menteri Hanif Faisol Minta Pengelolaan Sampah Lebih Efektif
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Menteri PPPA: Butuh Partisipasi Banyak Pihak untuk Cegah Kekerasan Terhadap Perempuan dan Anak
- 12 WNI Korban Perdagangan Orang Terjebak di Daerah Konflik Myanmar
- 6 Desa Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Direlokasi
- Bertemu Sekjen PBB, Presiden Prabowo Bahas Perdamaian Internasional
- Presiden Prabowo Optimistis Bisa Tarik Invesasi dari Inggris
- Harga Daging Sapi di Lampung di Bawah Rp50.000 per Kilogram, Mentan Geram
- Prabowo Nyatakan Komitmen Indonesia Perkuat Pasukan Perdamaian di Palestina
Advertisement
Advertisement