Advertisement
2024, Kuota Haji Indonesia 221.000 Jemaah

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pemerintah Arab Saudi telah menginformasikan besaran kuota haji Indonesia pada 2024 yakni sebanyak 221.000 jemaah.
Informasi tersebut disampaikan melalui surat yang diserahkan oleh Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi.
Advertisement
BACA JUGA: DIY Dapat Tambahan Kuota Haji 102 Orang
Surat pemberitahuan kuota haji tahun depan itu diberikan usai Haflat al-Haj al-Khitamy 1444 H, 30 Juni 2023. Perayaan atas selesainya penyelenggaraan ibadah haji ini berlangsung di Kantor Kementerian Haji dan Umrah di Makkah.
"Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi telah menginformasikan kuota Haji 2024 ke sejumlah negara, termasuk Indonesia. Tahun depan, kuota haji Indonesia berjumlah 221.000 jemaah," terang Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas dalam siaran persnya, Senin (3/7/2023).
Selain itu, pemerintah Arab Saudi mengumumkan tahapan penyelenggaraan ibadah Haji 1445 H/2024 M. Hal itu meliputi beberapa tahapan berikut yakni 30 Juni 2023 untuk penyerahan dokumen pekerjaan dan pengumuman kuota haji 1445 H.
Selanjutnya, 16 September 2023 untuk tahapan rapat persiapan, pembukaan e-hajj untuk input data, pengumuman daftar perusahaan yang mendapat izin, pembukaan kontrak penerbangan, aktivasi rekening di e-hajj
Tahapan selanjutnya, adalah 4 November 2023, penyelesaian rapat-rapat persiapan dan paket pelayanan, 8 Januari 2024 tahapan simposium dan pameran pelayanan haji dan umrah, dilanjutkan dengan tahapan penyelesaian semua kontrak akomodasi dan layanan Masyair pada 24 Februari 2024.
Sementara itu, tahapan awal proses penerbitan visa dimulai pada 1 Maret 2024, dan dilanjutkan dengan penutupan e Hajj dan penerbitan visa pada 29 April 2024.
Awal kedatangan jemaah haji dijadwalkan sudah dapat dimulai pada 9 Mei 2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Selain GBK, Hotel Sultan hingga TMII Juga Bakal Dikelola Danantara
- Puluhan Warga Badui Digigit Ular Berbisa, 2 Meninggal Dunia
- Aduan Konten Judi Online Mencapai 1,3 Juta
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
- Kerusuhan di Lapas Narkotika Muara Beliti Sumsel, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Ungkap Penyebabnya
Advertisement

Plengkung Gading Jogja Masih Ditutup untuk Renovasi, Ini Penampakan Terbarunya
Advertisement

Jembatan Kaca Seruni Point Perkuat Daya Tarik Wisata di Kawasan Bromo
Advertisement
Berita Populer
- Kerusuhan di Lapas Narkotika Muara Beliti Sumsel, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Ungkap Penyebabnya
- Tunjangan Guru Non ASN pada RA dan Madrasah Cair Juni 2025, Segini Besarannya
- Kejagung Sita Uang Rp479 Miliar Terkait Korupsi Duta Palma
- Puluhan Preman di Serang Diringkus Polisi, Paling Banyak Anggota Ormas
- Jawa Barat dan Riau Jadi Pilot Project Zero ODOL
- Pegadaian Edukasi Pegawai Istana Kepresidenan soal Investasi Emas
- Kemensos Sebut 66 Sekolah Rakyat Siap Berdiri Tahun Ini
Advertisement