Advertisement
GMC DIY Tunjukkan Aksi Peduli Lingkungan Hidup

Advertisement
Harianjogja.com, GUNUNGKIDUL—Guna mengampanyekan kesadaran akan rasa cinta terhadap lingkungan, Ganjar Milenial Center (GMC) DIY menggelar penanaman satu juta pohon.
Kegiatan yang menyasar generasi milenial itu berlangsung di Dusun Sawah Lor, Desa Banyusoco, Kecamatan Playen, Gunungkidul, Jumat (30/6/2023).
Advertisement
Perwakilan GMC DIY Ayatullah Fazlur mengatakan penanaman ini dilakukan berdasarkan permintaan warga sekitar. Dia menjelaskan pinggiran sungai desa tersebut cukup curam dan kerap terjadi longsor saat banjir melanda.
“Seperti yang kami ketahui banyaknya kampanye cinta lingkungan karena perubahan iklim, kerusakan lingkungan, penebangan sembarangan, banjir, disebabkan tidak adanya penghijauan. Itu menjadikan GMC DIY prihatin sehingga mengadakan kegiatan penanaman satu juta pohon ini,” ujar Ayat, sapaan akrabnya, dalam rilis kepada Harian Jogja, Jumat.
Jenis pohon yang ditanam yaitu pohon sengon. Sebab, selain berfungsi untuk penghijauan, jenis tanaman ini juga bisa dimanfaatkan sebagai produk kontruksi dalam jangka panjang sehingga memiliki nilai ekonomis yang tinggi bagi masyarakat.
Ayat juga berharap kepedulian milenial Desa Sawah Lor terhadap lingkungan makin tinggi. Dengan demikian, misi mengampanyekan cinta lingkungan hidup yang mereka galakkan dapat tercapai.
Langkah penghijauan ini perlu digalakkan mengingat terjadinya perubahan iklim, kerusakan lingkungan, penebangan sembarangan, yang menyebabkan berbagai bencana di antaranya banjir.
Penanaman satu juta pohon yang diselenggarakan loyalis Ganjar Pranowo itu pun mendapatkan apresiasi dari warga.
Seperti yang diungkapkan Nafngan, salah satu peserta penanaman. Dia mengaku sangat antusias dengan kegiatan positif dari GMC yang sangat bermanfaat tersebut.
“Sangat senang. Cukup membantu memberikan manfaat untuk kami. Harapan saya masih bisa berlanjut dengan tim GMC karena kegiatannya banyak manfaat untuk kalangan anak muda,” tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Haji 2025, Arab Saudi Ingatkan Masyarakat Indonesia Tidak Menggunakan Visa Selain Visa Haji
- Korban Tewas dan Terluka Akibat Ledakan di Iran Bertambah
- India-Pakistan Memanas, Aksi Saling Tembak Terus Terjadi
- Ancaman Ledakan Bom di Mapolres Pacitan, Densus Disiagakan
- Dugaan Kecurangan UTBK-SNBT 2025, Begini Kata Panitia SNPMB
Advertisement

Sehari Ada 3 Bocah Tewas Tenggelam di Gunungkidul, Orang Tua Diminta Lebih Waspada saat Anak Bermain
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Pramono Bakal Pindahkan Patung MH Thamrin, Ini Tujuannya
- Penyebab Ledakan di Pelabuhan Shahid Rajaee Iran Diduga dari Bahan Bakar Rudal
- Ahmad Luthfi Berhasil Kembalikan Status Bandara Ahmad Yani Jadi Internasional
- Korut Luncurkan Kapal Perusak Baru untuk Angkatan Lautnya
- Korban Tewas dan Terluka Akibat Ledakan di Iran Bertambah
- Jemaah Calon Haji Diminta Meningkatkan Pola Hidup Sehat Selama di Arab Saudi
- Viral Youtube Pribadi Wapres Gibran, Begini Penjelasan Wamensesneg Juri Ardiantoro
Advertisement
Advertisement