Advertisement
Waspada! 18-24 Mei 2023, Ada Potensi Banjir Rob di Pesisir Selatan Jabar, Jateng dan DIY

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat untuk mewaspadai kemungkinan terjadi banjir pesisir atau rob di pesisir selatan Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dari 18 sampai 24 Mei 2023.
Kepala Kelompok Teknisi BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung Cilacap Teguh Wardoyo di Cilacap, Jawa Tengah, Kamis, menyampaikan bahwa fenomena fase bulan baru yang bersamaan dengan Perigee (kondisi saat bulan berada di titik terdekat dengan bumi) pada 19 Mei 2023 dapat meningkatkan tinggi pasang air laut maksimum.
Advertisement
"Peningkatan ketinggian pasang air laut maksimum ini yang berpotensi mengakibatkan terjadinya rob atau banjir pesisir," katanya.
Berdasarkan pantauan data tinggi air dan prediksi pasang surut, ia memaparkan, rob berpotensi terjadi di pesisir selatan Sukabumi, pesisir selatan Cianjur, pesisir selatan Garut, pesisir selatan Tasikmalaya, pesisir selatan Pangandaran, pesisir selatan Cilacap, pesisir selatan Kebumen, pesisir selatan Purworejo, dan pesisir selatan Yogyakarta.
Ia mengatakan bahwa rob berpeluang terjadi pada hari dan jam yang berbeda di daerah-daerah pesisir tersebut. "Khusus untuk pasang maksimum di pantai Cilacap pada Hari Jumat (19/5) diprakirakan akan terjadi pada pukul 08.00 WIB dengan tinggi dua meter," katanya.
Dia menyampaikan bahwa rob dapat mempengaruhi aktivitas masyarakat di daerah pesisir, kegiatan bongkar muat barang di pelabuhan, serta kegiatan usaha tambak garam dan budi daya perikanan darat.
Teguh juga menyampaikan bahwa gelombang di perairan selatan Jawa Barat, perairan selatan Jawa Tengah, dan perairan selatan Yogyakarta diprakirakan berkisar 2,5 sampai empat meter atau tergolong tinggi dari 18 sampai 19 Mei 2023.
Ia mengimbau masyarakat waspada dan siaga menghadapi dampak gelombang tinggi dan pasang maksimum air laut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 11 Juli 2025: Dari Polda Jateng Grebek Pabrik Pupuk Palsu sampai Penemuan Mayat Pegawai Kemendagri
Advertisement
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Sertipikat Elektronik Diterapkan Bertahap, Sertipikat Tanah Lama Tetap Berlaku
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
Advertisement
Advertisement