Profil Dito Ariotedjo, Kader Muda Golkar yang Ditunjuk Jadi Menpora
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan melantik Dito Ariotedjo sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) yang baru, Senin (3/4/2023). Pemilik nama lengkap Ario Bimo Nandito Ariotedjo itu menggantikan Zainudin Amali yang mundur dan memilih fokus menjadi Wakil Ketua Umum PSSI.
BACA JUGA: Presiden Ingin Sosok Muda Sebagai Pengganti Menpora Zainudin Amali
Advertisement
Disarikan dari berbagai sumber, Dito Ariotedjo merupakan Ketua Umum DPP Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) periode 2017-2022, organisasi kepemudaan yang berada di bawah Partai Golkar. Dito juga menjadi Ketua Panitia HUT Golkar ke-58 pada tahun 2022 lalu.
Laki-laki yang lahir di Jakarta pada 25 September 1990 itu sempat menempuh pendidikan di Fakultas Hukum Universitas Indonesia (UI). Saat itu, ia pernah menjabat sebagai Ketua Kajian Strategis Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI. Ia juga sempat aktif mengikuti organisasi Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).
Pada tahun 2018, ia pernah dipercaya oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) serta Komite Olimpiade Indonesia untuk menjadi CdM (Chef de Mission) atau Ketua Kontingen Indonesia pada perhelatan Youth Olympic Games 2018 yang diselenggarakan di Buenos Aires, Argentina.
Ia juga berkolaborasi bersama artis Raffi Ahmad dan CEO Prestige Motor, Rudy Salim, untuk membentuk Rans Sport. Kini dirinya menjabat sebagai Chairman Rans Nusantara FC, klub sepak bola yang berbasis di Jakarta. Selain itu, ia juga menjabat sebagai Chairman RANS PIK Basketball. Sejak April 2022, Dito masuk ke dalam jajaran tim ahli Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Indonesia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Eko Suwanto Sebut Cawali Jogja Hasto Wardoyo Punya Semangat Melayani Rakyat & Anti Korupsi
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Ketua MPR: Presiden Prabowo Disegani Saat Tampil di G20 Paparkan Hilirisasi SDA
- BRIN Usulkan Pemanfaatan Data Satelit dan Kecerdasan Buatan untuk Penanganan Bencana
- Anies Baswedan Diprediksi Mampu Dongkrak Elektabilitas Pramono Anung-Rano Karno
- Inggris Dukung Indonesia Tambah Kapal Tangkap Ikan
- Presiden Prabowo dan PM Inggris Sepakat Dukung Gencatan Senjata di Gaza
- RUU Tax Amnesty Tiba-tiba Masuk Prolegnas, Pengamat: Prioritas Saat Ini Justru RUU Perampasan Aset
- Bareskrim Polri Pulangkan DPO Judi Online Situs W88 dari Filipina
Advertisement
Advertisement