Jokowi: Putin dan Xi Jinping Akan Hadir di G20 Bali
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Presiden China XI Jinping dan Presiden Rusia Vladimir Putin dijadwalkan akan datang ke Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali, November mendatang.
Melansir Bloomberg, pernyataan itu diungkapkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dalam sebuah sesi wawancara. Ini adalah pertama kalinya Jokowi mengonfirmasi bahwa keduanya berencana hadir di KTT November.
Advertisement
“Xi Jinping akan datang. Presiden Putin juga mengatakan kepada saya bahwa dia akan datang,” kata Jokowi dilansir dari Bloomberg, Jumat (19/8/2022).
Sebelumnya, Kremlin melaporkan bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin melakukan percakapan via telepon dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Baca juga: Putin Ancam Ancam Setop Ekspor ke Negara Barat. Balas Dendam?
Presiden Rusia, dalam percakapan itu, mengucapkan selamat hari kemerdekaan yang jatuh pada tanggal 17 Agustus 1945 kepada Presiden Jokowi.
Putin juga mempertimbangkan isu-isu terkini terkait perkembangan hubungan Rusia-Indonesia, dengan fokus pada implementasi kesepakatan yang dicapai selama kunjungan Joko Widodo ke Rusia baru-baru ini.
“Termasuk promosi sejumlah proyek perdagangan dan ekonomi bilateral,” demikian keterangan resmi Kremlin yang dikutip, Jumat (19/8/2022).
Putin dan Jokowi, lanjut laporan Kremlin, juga membahas ketahanan pangan global. “Vladimir Putin memberi tahu rekannya tentang upaya untuk menstabilkan situasi gandum dan pupuk global, yang telah dilakukan Rusia bersama dengan Turkiye dan Sekretariat PBB,” imbunya.
Selain itu, dengan mempertimbangkan Kepresidenan G20 Indonesia, Putin dan Jokowi juga membahas tentang persiapan KTT G20 di Bali, yang dijadwalkan pada November tahun ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Dinkes DIY Peringati HKN sekaligus Kampanyekan Pencegahan Stunting lewat Fun Run 5K
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Pakar Hukum Sebut Penegak Hukum Harus Kejar hingga Tuntas Pejabat yang Terlibat Judi Online
- Pemerintah Pastikan Penetapan UMP 2025 Molor, Gubernur Diminta Bersabar
- 8 Terduga Teroris Ditangkap, Terkait dengan NII
- Dugaan Suap ke Sahbirin Noor, KPK Periksa Empat Saksi
- Desk Pemberantasan Judi Online Ajukan Pemblokiran 651 Rekening Bank
- Diskop UKM DIY Raih Juara III Kompetisi Sinopadik 2024 di Palangkaraya
- Ketua MPR: Presiden Prabowo Disegani Saat Tampil di G20 Paparkan Hilirisasi SDA
Advertisement
Advertisement