Advertisement
Update Perang Rusia Vs Ukraina: Presiden Zelensky Sebut Gencatan Senjata Sia-Sia
Presiden Jokowi tiba di Istana Maryinsky, Kyiv disambut oleh Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy di pintu masuk Istana pada Rabu sore sekitar pukul 15.00 waktu setempat, pada Rabu (29/6 - 2022) / Setpres
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky mengungkapkan bahwa peperangan atau gencatan senjata tanpa adanya pengembalian wilaya milik Ukraina yang diambil oleh Rusia adalah sia sia.
Menlansir laman ChanelNewsAsia, Sabtu (23/7/2022) Zelensky mengatakan, bahwa gencatan senjata dengan Rusia tanpa merebut kembali wilayah yang hilang hanya akan memperpanjang perang.
Advertisement
Hal ini melihat Rusia yang mungkin akan mempertahankan wilayah Ukraina yang direbut sejak invasi pada Februari hanya akan mendorong konflik yang lebih luas.
Zelensky juga mengingatkan gencatan senjata saja tanpa mengambil kembali wilayah yang direbut oleh Rusia akan memberi Rusia waktu untuk mengisi kembali persenjataan mereka untuk serangan berikutnya dan membuat peperangan antara keduanya semakin melebar dan panjang.
BACA JUGA: Kasus Harian PMK di Sleman Mulai Menurun, Segini Data Totalnya
Pemaparan yang dikatakan oleh Zelensky berdasarkan bantuan yang diterima oleh Ukraina dari pihak Amerika Serikat (AS).
Dia mengatakan bahwa bantuan dari AS terkait sistem roket artileri mobilitas tinggi (HIMARS) membuat perbedaan kekuatan dengan Rusia menjadi semakin dekat.
"Pasokan HIMARS Barat (AS) sementara membuat perbedaan materi jauh lebih rendah daripada yang dibutuhkan Ukraina untuk membalikkan keadaan,” tutur Zelensky.
Diketahui, Rusia dan Ukraina menandatangani kesepakatan penting untuk membuka kembali pelabuhan Laut Hitam untuk ekspor biji-bijian dari Ukraina.
Hal ini untuk mengatasi krisis pangan internasional yang diperparah oleh invasi Rusia dapat diredakan.
Dengan kesepakatan ini, Zelensky mengatakan bahwa hal itu mungkin agak menstabilkan pasar, tetapi hanya akan memberikan jeda dan boomerang pada masa depan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Duga Modus CSR Dipakai dalam Aliran Dana Wali Kota Madiun
- OTT Madiun Seret Kepala Daerah hingga Swasta, Ini Rinciannya
- Guru dan Murid di Jambi Adu Jotos, Kasus Berujung Laporan ke Polda
- Banjir Tak Halangi Ela dan Muhadi Gelar Resepsi Pernikahannya
- Kronologi Penemuan Korban dan Serpihan Pesawat ATR di Sulsel
Advertisement
Puluhan Dapur MBG Bantul Belum Kantongi SLHS, Ini Rinciannya
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- BBWSO Sebut Bangunan di Pinggir Sungai Picu Talud Tegalrejo Ambruk
- Ribuan Desa Tepi Laut Terancam Abrasi, KIARA Ingatkan Pemerintah
- INNSiDE Yogyakarta Hadirkan Makan Malam Imlek A Taste of Prosperity
- Biaya Makan Jemaah Haji 2026 Dipatok Rp180.000 per Hari
- Udara Tercemar Mengancam Kesuburan Pria
- Pemkab Bantul Bakal Tanggung Tagihan Listrik Penerangan Jalan RT
- Hampir Separuh Pustu di Bantul Rusak, Ancam Layanan Kesehatan
Advertisement
Advertisement



