Beberapa Menteri Dipanggil ke Istana. Soal Reshuflle Kabinet?
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memanggil beberapa menteri ke Istana Negara Jakarta, Selasa (14/6/2022).
Pemanggilan ini berdekatan dengan isu perombakan kabinet yang katanya akan dilaksanakan pada Rabu (15/6/2022).
Advertisement
Beberapa menteri tersebut adalah Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi, Menteri ATR/BPN Sofyan Djalil, dan Wamen ATN/BPR Surya Chandra. Selain itu, Kepala Negara juga memanggil Mantan Panglima TNI Hadi Tjahjanto.
Ketika dikonfirmasi terkait dengan tujuan pemanggilan tersebut, Hadi mengaku tidak tahu menahu dan hanya memenuhi panggilan.
"Wah gak tau, hanya dipanggil gak tau apa itu [tujuannya]. Wah, belum mikir ke sana lah ya [reshuffle]," ujar Hadi kepada awak media, di kompleks Istana Negara, Selasa (14/6/2022)
Sementara itu, menteri-menteri lainnya memilih bungkam ketika dimintai keterangan oleh para awak media.
Adapun, isu perombakan (reshuffle) kabinet terus memanas belakangan ini. Pasalnya, setelah sejumlah tokoh menyebut Jokowi akan merombak Kabinet Indonesia Maju pada 15 Juni 2022 atau besok hari.
Jokowi sendiri ketika dikonfirmasi terkait rencana perombakan kabinet juga enggan memberikan kepastian.
"Belum," katanya seusai meresmikan Masjid At-Taufiq di bilangan Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada pekan lalu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Sabtu Malam, Jawal SIM Keliling di Kulonprogo di Alun-alun Wates Mulai Pukul 19.00 WIB
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- KJRI Hamburg Jerman Resmi Melayani Permohonan Paspor Elektronik
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
- Pemerintah Inggris Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran
- Momen Pilkada Sleman 2024, Harda Tulus Mengabdi dan Ingin Ikhlas Melayani
- 687 Warga Negara Asing Terjaring Operasi Jagratara, Pelanggaran Izin Tinggal Mendominasi
Advertisement
Advertisement