Advertisement
Airlangga Hartarto Minta AMPG Segera Susun Program Pemenangan Golkar
Airlangga Hartarto - Ist
Advertisement
JAKARTA—Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menyampaikan selamat HUT ke-20 Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), Jumat (11/2/2022).
Airlangga menuturkan, usia 20 tahun menjadi momentum kontemplasi seluruh kader AMPG terkait perannya membesarkan Partai Golkar, bangsa, dan negara.
Advertisement
Airlangga mengingatkan, darah muda kader AMPG sangat diharapkan bisa selaras dengan perjuangan DPP Partai Golkar.
Ketum Golkar menegaskan, agenda terdekat partai adalah bersiap menyongsong Pemilu 2024. Airlangga yang juga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini menambahkan, tahapan awal pemilu akan dimulai pada Juni 2022.
“Saya berharap untuk AMPG pada semua level untuk segera menyusun dan melaksanakan program prioritas dan strategi menuju pemenangan Pemilu 2024, sesuai peta jalan yang telah ditentukan DPP Partai Golkar,” ujar Airlangga dalam pidato pesannya kepada kader AMPG, di Kantor DPP Partai Golkar, Jumat (11/2/2022).
Airlangga mengingatkan, AMPG dan Golkar memiliki waktu 24 bulan untuk menuju hari pencoblosan pada 14 Februari 2024. Menurut Ketum Golkar, posisi AMPG yang lahir pada 11 Februari 2022 merupakan tuntutan kebutuhan partai tentang perlunya organisasi sayap pemuda Partai Golkar.
Keberadaan AMPG bukan sebuah rekayasa untuk kepentingan jangka pendek partai berlambang pohon beringin, tetapi perwujudan tekad Golkar selalu berada dalam kehidupan kepemudaan dan masyarakat Indonesia.
“Saya atas nama segenap kader Partai Golkar, berterima kasih dan memberikan penghargaan yang tinggi kepada AMPG atas kontribusi positifnya kepada Partai Golkar terutama terkait dalam menjaga marwah Golkar, program kaderisasi, serta kegiatan sosial kemasyarakatan,” tegas Airlangga.
Ia menegaskan, selain sebagai sumber kader Partai Golkar, AMPG juga diharapkan mampu mengembangkan sayap sebagai wadah perjuangan pelaksana kebijakan partai.
"Memenuhi kebutuhan strategis dalam rangka memperkuat basis dukungan Golkar dengan terus membentuk jaringan basis massa sampai ke tingkat desa yang merupakan kekuatan utama partai,” ujar Airlangga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
- Venezuela Bergejolak Usai Maduro Ditangkap Pasukan AS
Advertisement
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Sleman, Selasa 6 Januari 2026
- Jadwal KA Bandara Jogja Hari Ini, Selasa 6 Januari 2026
- Harga Emas Pegadaian Hari Ini Naik, UBS dan Galeri24 Kompak Melonjak
- Jadwal SIM Keliling Kota Jogja Hari Ini, 6 Januari 2026
- Jadwal dan Tarif DAMRI JogjaSemarang PP, 6 Januari 2026
- Jadwal Pemadaman Listrik, 6 Januari 2026
- Jadwal Layanan SIM Corner di Jogja Hari Ini, Selasa 6 Januari 2026 M
Advertisement
Advertisement




