Advertisement
Jokowi: Covid-19 Akan Mental Jika 70 Persen Warga Sudah Divaksin

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengapresiasi pelaksanaan vaksinasi yang terus digalakkan di semua daerah. Jokowi mengatakan bahwa Covid-19 akan mental dan tidak lagi menular di masyarakat apabila 70 persen warga telah menjalani vaksinasi Covid-19.
Hal itu disampaikan Jokowi saat meninjau pelaksanaan vaksinasi bagi nelayan di Kabupaten Maluku Tengah, Maluku, Kamis (25/3/2021). Dia menyebut pemerintah tengah berusaha untuk mencapai kekebalan komunal melalui vaksinasi ini.
Advertisement
“Jadi kalau 70 persen masyarakat Indonesia sudah divaksin, disuntik, nanti akan terjadi kekebalan komunal. Artinya apa? yang namanya Covid-19 mau datang bisa mental dan tidak menularkan lagi dari orang ke orang, dari warga ke warga bisa kita hentikan,” kata Jokowi melalui saluran Youtube Sekretariat Presiden, Kamis (25/3/2021).
Baca juga: Jogja Kaji Kemungkinan Belajar Tatap Muka Untuk SD dan SMP
Presiden menargetkan setidaknya vaksinasi bagi 181,5 juta penduduk Indonesia akan selesai pada akhir tahun ini. Namun begitu, target ini masih dalam proses panjang dan memerlukan waku.
Sementara itu, Jokowi juga mengapresiasi kinerja pada tenaga kesehatan dan vaksinator yang terlibat dalam program vaksinasi Covid-19 nasional. Dia mengucapkan terima kasih kepada kedua kelompok itu karena telah bekerja setiap hari melayani masyarakat.
“Kita berharap pandemi ini segera selesai dan ekonomi daerah, nasional, ekonomi provinsi bisa bangkit kembali dan kita bisa bekerja dalam kehidupan sehari-hari seperti biasanya,” ujarnya.
Baca juga: 7 Persen Orang Penolak Vaksinasi Akan Diedukasi
Hari ini, Presiden meninjau vaksinasi di tiga lokasi berbeda. Pagi tadi, Presiden meninjau vaksinasi bagi kalangan pekerja di Pelabuhan Yos Sudarso, Kota Ambon.
Kemudian Presiden memantau vaksinasi dan meresmikan rumah sakit umum pusat (RSUP) dr J Leimena, Ambon.
Setelah meresmikan rumah sakit tersebut, Presiden kemudian meninjau pelaksanaan vaksinasi massal bagi kalangan nelayan di Kabupaten Maluku Tengah. Jokowi turut melakukan dialog dengan para nelayan sekitar.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Pembeli Beras SPHP Wajib Difoto, Ini Penjelasan dari Perum Bulog
- Sidang Korupsi Mbak Ita, Wakil Wali Kota Semarang Diperiksa
- Mantan CEO GoTo Andre Soelistyo Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi Chromebook
- Polisi Kerahkan 1.082 Personel Gabungan Amankan Aksi Unjuk Rasa di Sidang Hasto Kristiyanto
- Mulai 1 Juli 2026, Vietnam Larang Penggunaan Sepeda Motor Berbahan Bakar Fosil di Pusat Kota Hanoi
Advertisement
Hari Pertama MPLS di SMPN 1 Banguntapan Dimulai dengan Penyerahan Simbolis Siswa Baru
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Tukin ASN DKI yang Telat di Hari Pertama Sekolah akan Dipotong
- Mulai 1 Juli 2026, Vietnam Larang Penggunaan Sepeda Motor Berbahan Bakar Fosil di Pusat Kota Hanoi
- Polisi Kerahkan 1.082 Personel Gabungan Amankan Aksi Unjuk Rasa di Sidang Hasto Kristiyanto
- Operasi Patuh 2025 Dimulai Hari Ini Hingga 27 Juli Mendatang, Berikut Jenis Pelanggaran dan Denda Tilangnya, Paling Tinggi Rp1 Juta
- Mensos Tegaskan Masa Orientasi Siswa Sekolah Rakyat Sekitar 15 Hari
- Mantan CEO GoTo Andre Soelistyo Diperiksa Kejagung Terkait Dugaan Korupsi Chromebook
- Sidang Korupsi Mbak Ita, Wakil Wali Kota Semarang Diperiksa
Advertisement
Advertisement