Advertisement
Mendes Abdul Halim Sebut Dana Desa Jadi Faktor Menahan Kemiskinan

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar mengatakan tingkat pengangguran terbuka (TPT) dan kemiskinan di desa lebih rendah daripada di kota.
“Dengan demikian berdasarkan pengalaman, PKTD [padat karya tunai desa] dan BLT [bantuan langsung tunai] dana desa menjadi salah satu faktor penting di dalam menahan kemiskinan di desa dan menahan jumlah tingkat pengangguran,” katanya melalui konferensi pers virtual, Selasa (16/2/2021).
Advertisement
Abdul menjelaskan bahwa selama pandemi Covid-19 kemiskinan dan pengangguran di desa bisa ditekan selama pandemi Covid-19. Mengacu pada data Badan Pusat Statistik (BPS), peningkatan TPT di desa hanya 0,79 persen.
Angka ini jauh dari TPT di kota sebesar 69 persen. Dilihat dari jumlahnya, TPT di desa bertambah 606.121 jiwa dan kota 2.063.879 jiwa.
Begitu pula dengan kemiskinan. Di kota naik 0,5 persen sedangkan desa 0,38 persen. Dilihat dari jumlahnya, warga miskin kota bertambah 880.000 sementara desa 250.000 jiwa.
“Artinya dalam kondisi Covid-19 itu, efektif sekali dana desa,” jelasnya.
Dana desa terang Abdul berfungsi untuk dua hal, yaitu untuk ekonomi dengan program BLT dan PKTD serta untuk penanganan Covid-19.
“Penanganan Covid-19 ini PPKM [pemberlakukan pembatasan kegiatan masyarakat] dan desa lawan Covid-19,” terangnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Sleman Panen 6,3 Hektar Lahan Pertanian Padi Organik Varietas Sembada Merah
Advertisement

Berwisata di Tengah Bediding Saat Udara Dingin, Ini Tips Agar Tetap Sehat
Advertisement
Berita Populer
- Wakil Wali Kota Serang Kena Tilang Gegera Bonceng Anak Tanoa Helm
- Trump Minta Rusia Akhiri Perang Ukraina dalam 50 Hari atau Kena Tarif 100 Persen
- Didampingi Hotman Paris, Nadiem Makarim Penuhi Panggilan Kejagung Terkait Korupsi Chromebook
- Rencana Pembangunan Rumah Subsidi Tipe 18/25 Dibatalkan, Ini Alasan dari Menteri PKP
- 27 Juli, Penerbangan Moskow-Pyongyang Dibuka
- Situasi di Gaza Mengerikan, Sekjen PBB Desak Akses Bantuan Masuk
- 11 Korban Kapal Karam di Selat Sipora Ditemukan Dalam Kondisi Selamat
Advertisement
Advertisement