Advertisement
Boros Kuota di Whatsapp? Yuk Ikuti Langkah Ini Biar Lebih Irit
ilustrasi. - Reuters
Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA - Aplikasi perpesanan Whatsapp menjadi salah satu aplikasi yang sering digunakan untuk saling berkirim media seperti foto dan video. Terkadang, WhatsApp sering sekali boros kuota internet. Ingin membuat WhatsApp jadi hemat kuota?
Pada dasarnya, kapasitas WhatsApp menjadi sangat boros karena kiriman video dan foto melalui aplikasi tersebut. Untuk pesan sendiri tidak terlalu memakan kapasitas kuota yang besar sehingga masih aman.
Advertisement
Sangat disarankan saat akan mengirim video dan foto, Anda sebaiknya menggunakan jaringan WiFi dan bukan data internet Anda. Kalau masih nekat menggunakan jaringan internet biasa, tentu saja kuota Anda akan menjadi boros.
Dilansir dari Suara.com--jaringan Harianjogja.com, biar kuota internet nggak terkuras, ada baiknya Anda bijak menggunakan aplikasi pesan singkat ini. Salah satu tindakan bijak adalah dengan melakukan cara di bawah ini agar kuota Anda tidak cepat habis untuk penggunaan WhatsApp.
Cukup mudah, cara agar WhatsApp Anda hemat kuota adalah dengan mengatur penggunaan data saat berkirim media. Untuk mengatur hal ini, Anda perlu masuk ke Settings di WhatsApp.
Selanjutnya, masuk ke pilihan 'Data and storage usage' untuk mengatur kapasitas data yang akan digunakan untuk menerima atau mengirim media di WhatsApp.
Pada pengguna iOS, tampilan berikut ini akan Anda temui saat membuka fitur tersebut. Langkah selanjutnya adalah dengan mengatur pengiriman foto, audio, video dan dokumen.
Jika tidak mendesak, Anda bisa memilih pilihan 'Never' untuk tidak mengunduh otomatis media yang masuk. Sedangkan pilihan 'WiFi' untuk mengatur media masuk hanya dapat diunduh melalui jaringan WiFi.
Namun, jika Anda cukup punya banyak kuota internet, pilihan 'WiFi and Cellular' bisa Anda pilih untuk mengunduh media dalam kondisi tersambung WiFi atau menggunakan paket data biasa.
Dengan cara satu ini, dijamin Anda akan lebih hemat kuota saat menggunakan WhatsApp. Bisa langsung dicoba di aplikasi WhatsApp Anda.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BPBD Magetan Kerahkan SAR, Pendaki Mongkrang Belum Ditemukan
- BMKG Wanti-wanti Hujan Lebat di Jateng hingga Akhir Januari 2026
- PLN Hadirkan Tambah Daya Listrik Instan untuk Hajatan dan Proyek
- KPK Duga Modus CSR Dipakai dalam Aliran Dana Wali Kota Madiun
- OTT Madiun Seret Kepala Daerah hingga Swasta, Ini Rinciannya
Advertisement
Advertisement
Diawali dari Langgur, Cerita Wisata Kepulauan Kei Dimulai
Advertisement
Berita Populer
- BMKG: Hujan Ringan-Sedang Dominasi Cuaca di DIY Kamis Ini
- Catat Lokasinya, Jadwal SIM Keliling Bantul 22 Januari 2026
- Bangkit di Babak Kedua Liga Champions, Barcelona Tundukkan Slavia 4-2
- Jadwal SIM Keliling Kulonprogo Kamis 22 Januari 2026
- Bayern Muenchen Pastikan Tiket 16 Besar Liga Champions Usai Tekuk USG
- Catat Lokasinya, Jadwal SIM Keliling Kota Jogja 22 Januari 2026
- Gol Szoboszlai Buka Jalan, Liverpool Hajar Marseille di Liga Champions
Advertisement
Advertisement




