Advertisement

Kementerian Kesehatan Brasil Dinilai Berbohong Soal Data Kematian Covid-19

John Andhi Oktaveri
Selasa, 09 Juni 2020 - 11:47 WIB
Sunartono
Kementerian Kesehatan Brasil Dinilai Berbohong  Soal Data Kematian Covid-19 Presiden Brasil Jair Bolsonaro mengenakan masker dalam sebuah acara di Planalto Palace di Brasilia, Brasil, Jumat (15/5/2020). - Bloomberg/Andre Borges

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA - Dunia mencatat lompatan kasus harian tertinggi wabah Covid-19 hingga 136.000, sehingga tidak ada alasan bagi negara manapun untuk melakukan pelonggaran atas kebijakan untuk menghentikan pandemi itu, ujar Dirjen WHO, Tedros Adhanom Ghebreyesus.

Di lain pihak, Kementerian Kesehatan Brasil menurut laporan media setempat berbohong soal angka kematian pasien Covid-19.

Advertisement

“Sudah lebih dari enam bulan pandemi menyebar. Kini bukan saatnya bagi negara manapun untuk melonggarkan lebijakan atas bencana ini," ujar Tedros seperti  dikutip Aljazeera.com, Selasa (9/6/2020).

Meskipun situasi di Eropa membaik, secara global keadaannya memburuk, katanya menegaskan.

Hampir 75 persen dari 136.000 kasus Covid-19 yang dilaporkan dari 10 negara, sebagian besar terjadi di Amerika dan Asia Selatan, ujarnya seperti dikutip Aljazeera.com,  Selasa (9/6/2020).

Kepala Kedaruratan WHO, Mike Ryan mengatakan: "Kita perlu fokus sekarang pada apa yang kita lakukan hari ini untuk mencegah puncak kedua."

Ryan juga mengatakan infeksi di negara-negara Amerika tengah termasuk Guatemala masih meningkat, dan infeksi itu  adalah epidemi "kompleks".

"Saya pikir ini adalah saat yang sangat memprihatinkan," katanya. Dia menyerukan kepemimpinan pemerintah yang kuat dan dukungan internasional untuk kawasan itu.

Maria van Kerkhove, pimpinan teknis WHO tentang virus, mengatakan bahwa "pendekatan komprehensif" sangat penting dilakukan di Amerika Selatan.

"Wabah ini masih jauh dari selesai," kata Van Kerkhove yang menambahkan bahwa penularan virus tanpa gejala "tampaknya jarang terjadi".

TheGuardian melaporkan Brasil menjadi negara terparah di Amerika Selatan yang mencatat 707.412 kasus. Sedangkan angka kematian tercatat 37.134 orang. Kasus ini menandai kenaikan tajam yang berkelanjutan dan Brasil mencatat 500.000 kasus pada 1 Juni, kata Van Kherkove.

Surat kabar terkemuka di negara itu melaporkan bahwa Kementerian Kesehatan Brasil berbohong dengan memangkas laporan jumlah kematian Covid-19 baru.

Korban meninggal yang  dilaporkan pada hari Minggu  (7/6/2020), hanya 857 orang adalah karena presiden sayap kanan Jair Bolsonaro menginginkan kurang dari seribu kematian per hari, menurut media itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Pengadaan Lahan Tol Jogja-Bawen Capai 91 Persen, Pembayaran Ganti Rugi Bakal Dilakukan Dalam Waktu Dekat

Sleman
| Jum'at, 26 April 2024, 18:57 WIB

Advertisement

alt

Sandiaga Tawarkan Ritual Melukat ke Peserta World Water Forum di Bali

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 19:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement