Advertisement
DIY Termasuk Daerah Waspada Hujan Lebat Hingga Maret 2020
Hujan lebat disertai petir melanda kawasan kampung nelayan Karangsong, Indramayu, Jawa Barat, Kamis (27/12/2018). - ANTARA/Dedhez Anggara
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Cuaca ekstrem bakal melanda sebagian wilayah Indonesia pada Maret 2020. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan sejumlah daerah di Indonesia akan mengalami intensitas hujan lebat dan beberapa di antaranya berstatus siaga mulai hari ini.
Dalam keterangan resminya, Sabtu (29/2/2020), daerah-daerah dengan status siaga dampak potensi hujan lebat antara lain DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Kalimantan Barat. Sementara daerah yang berstatus waspada adalah Aceh, Banten, Jawa Timur, Sumatera Barat, dan Sumatera Selatan.
Advertisement
Potensi cuaca ekstrem yang masih dapat terjadi hingga periode Maret 2020 lantaran analisis dinamika atmosfer terkini BMKG mengatakan pola tekanan rendah di wilayah Belahan Bumi Selatan (BBS) masih cukup aktif berpengaruh pada pembentukan potensi cuaca ekstrem di wilayah Indonesia.
Keberadaan badai tropis Ferdinand yang mulai terdeteksi pada 24 Februari 2020 di Samudera Hindia selatan NTB, serta sirkulasi angin di wilayah Samudera Hindia Barat Daya Banten, menyebabkan pembentukan pola pertemuan massa udara yang memanjang di Jawa Timur, Bali, NTB, dan NTT.
Belokan angin juga terpantau terbentuk di sekitar wilayah Bangka Belitung, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Barat, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, dan Maluku.
Sementara itu, labilitas udara cukup kuat di beberapa wilayah, kondisi ini berkontribusi pada peningkatan konvektifitas skala lokal terutama di Pesisir Barat Sumatera, Aceh, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, sebagian besar Jawa, NTB, NTT, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Maluku, Papua Barat, dan Papua.
Berlaku mulai 29 Februari sampai 1 Maret 2020 pukul 07.00, BMKG memperkirakan daerah-daerah yang memiliki potensi dampak hujan lebat sebagai berikut:
DKI Jakarta (SIAGA)
Jawa Barat (SIAGA)
Jawa Tengah (SIAGA)
Kalimantan Barat (SIAGA)
Aceh (WASPADA)
Sumatera Barat (WASPADA)
Sumatera Selatan (WASPADA)
Jambi dan Bengkulu (WASPADA)
Banten (WASPADA)
DI Yogyakarta (WASPADA)
Jawa Timur (WASPADA)
Nusa Tenggara Barat (WASPADA)
Kalimantan Tengah (WASPADA)
Kalimantan Selatan (WASPADA)
Kalimantan Timur (WASPADA)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kebijakan Luar Negeri Trump Mengeras, Targetkan Greenland-Iran
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
Advertisement
Gedung Koperasi Desa Merah Putih di Gunungkidul Mulai Dibangun
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- Prabowo Gelar Retret Kabinet di Hambalang, Evaluasi Program Prioritas
- Mulai 2026, Gaji Guru PPPK Bantul Minimal Setara UMK
- Modus Liquid Vape, BNN Ungkap Lab Narkoba Jaringan Global di Ancol
- Demokrat Laporkan Sejumlah Akun di Medsos Terkait Hoaks soal SBY
- Investor Celosia Bidik Pantai Baron untuk Wisata Taman Bunga
- Pakar Nilai Serangan AS ke Venezuela Bukti Lemahnya PBB
- Lurah Sampang Dipecat, Pemkab Gunungkidul: Tak Ada Pemilihan Pengganti
Advertisement
Advertisement




