Advertisement
BMKG: Februari Puncak Hujan, Kondisi Tanah Sudah Jenuh Air
Hujan deras - Istimewa
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Indonesia telah memasuki musim hujan, Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memperkirakan bahwa puncak musim hujan di wilayah Indonesia akan terjadi pada Februari mendatang.
"Aliran udara dari Asia melalui Samudera Pasifik sampai Maret. Tetapi aktivitas curah hujan yang diakibatkan itu mulai meningkat pada Januari dan puncak musim hujan pada Februari. Mulai akhir Januari masuk Februari hingga awal Maret," kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati dalam konferensi pers di Kantor BMKG Jakarta, Selasa (7/1/2020) seperti dilaporkan Antara.
Advertisement
Ia menjelaskan bahwa curah hujan pada Februari secara akumulasi selama satu bulan adalah yang tertinggi dibandingkan dengan bulan lainnya.
Meski demikian, ia juga memprediksi hujan tidak selalu terjadi setiap hari dan tidak dengan curah hujan dengan intensitas yang sama.
BACA JUGA
"Secara kumulatif selama Februari besok itu selama satu bulan curah hujannya diprediksi yang tertinggi meskipun tidak selalu setiap hari itu hujan. Tapi curah hujannya yang tertinggi," katanya.
Oleh karena itu, BMKG mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap kemungkinan hujan dengan intensitas sangat lebat dan ekstrem.
"Poinnya semua harus tetap kita waspadai karena semakin berlanjut dari Januari sampai masuk Februari kondisi lingkungan kita, kondisi tanah itu sudah jenuh [terhadap] air. Jadi kapasitas untuk menyerap air juga semakin berkurang," katanya.
Oleh karena itu, BMKG mengimbau masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan guna meminimalkan kemungkinan dampak yang lebih besar dari hujan lebat, seperti banjir atau tanah longsor.
"Karena kondisi tanah sudah jenuh dan saluran-saluran air juga sudah mulai terisi sedimen-sedimen, sehingga tidak harus menunggu hujan yang seperti itu, bisa saja menjadi jenuh air limpasan terjadi ataupun banjir dan longsor," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- BPS: 6,3 Juta Orang Bekerja di Sektor Transportasi dan Pergudangan
- Serangan Beruang Meningkat, Jepang Izinkan Polisi untuk Menembak
- PBB Khawatirkan Keselamatan Warga Sipil Akibat Perang di Sudan
- Dari Laporan Publik hingga OTT: Kronologi Penangkapan Abdul Wahid
- Media Asing Ungkap Kamboja Tangkap 106 WNI Terkait Jaringan Penipuan
Advertisement
Advertisement
Wisata DEB Balkondes Karangrejo Borobudur Ditawarkan ke Eropa
Advertisement
Berita Populer
- Polda DIY Investigasi Penyebab Kecelakaan KA Bangunkarta di Prambanan
- Jadwal SIM Keliling Polda DIY Hari Ini Kamis 6 November 2025
- Jadwal Bus Malioboro ke Pantai Baron Kamis 6 November 2025
- Jadwal SIM Keliling Kulonprogo Kamis 6 November 2025
- Prakiraan BMKG Kamis 6 November 2025, DIY Hujan Ringan
- Jadwal DAMRI Jogja ke YIA Kulonprogo Kamis 6 November 2025
- Man City vs Dortmund Skor 4-1, Phil Foden Brace
Advertisement
Advertisement




