Advertisement
Bom Diduga Bunuh Diri Terjadi di Polrestabes Medan, 1 Tewas
Jenazah dengan kondisi tak utuh di sekitar lokasi peledakan bom di Polrestabes Medan, Sumut - Istimewa
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Sebuah bom meledak di Polrestabes Medan, Sumatra Utara, Rabu (13/11/2019). Satu jenazah dengan kondisi tidak utuh lagi ditemukan di lokasi peledakan. Belum ada konfirmasi soal identitas jenazah dimaksud.
Polri membenarkan telah terjadi aksi bom bunuh diri yang terjadi di kantin Polrestabes Medan pada Rabu 13 November 2019 pukul 08.45 WIB.
Advertisement
Kepala Biro Penerangan Masyarakat Polri Brigjen Pol Dedi Prasetyo mengungkapkan bahwa pelaku menggunakan atribut ojek online sebelum masuk ke Polrestabes Medan, kemudian langsung menuju ke arah kantin.
Tidak lama setelah berada di kantin, pelaku langsung meledakkan diri dan melukai sejumlah anggota Polri dan warga yang berada di kantin.
BACA JUGA
"Ya benar, saat ini sedang dilaksanakan olah TKP oleh Tim Densus 88 dan Polda Sumatera Utara," tutur Dedi, Rabu (13/11/2019).
Beberapa anggota Polri yang mengalami luka yaitu Kasi Propam Polrestabes Medan di bagian wajah, pegawai harian lepas (PHL) Polrestabes Medan, Anggota Propam dan bagian piket Operasi Polrestabes Medan.
Menurut Dedi pelaku langsung meninggal dunia usai meledakkan diri di kantin Mapolrestabes Medan.
"Kami masih menunggu hasil investigasi lanjutan terkait kasus ini," kata Dedi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : bisnis.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
- Venezuela Bergejolak Usai Maduro Ditangkap Pasukan AS
Advertisement
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling Gunungkidul, Selasa 6 Januari 2026
- Aturan Baru Visa AS 2026, 13 Negara Wajib Jaminan Rp235 Juta
- Apple Fokus AI di iOS 27, iPhone Lipat Disiapkan 2027
- Ujian Berat Jafar/Felisha di Hari Pembuka Malaysia Open 2026
- Top Ten News Harianjogja.com pada Selasa 6 Januari 2026
- RAB Lumbung Mataraman Wukirsari Disoal, Ini Penjelasan Lurah
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo, Selasa 6 Januari 2026
Advertisement
Advertisement




