Advertisement
Sering Kritik Trump, New York Times & Washington Post Tak Akan Jadi Langganan Gedung Putih
Kantor The Washington Post. - Reuters
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA – Gedung Putih akan memerintahkan agen-agen federal untuk berhenti berlangganan New York Times dan Washington Post. Rencana tersebut disampaikan pada Kamis (24/10/2019) setelah kedua media terkemuka tersebut berulang kali mengkritik Presiden AS Donald Trump.
Juru Bicara Gedung Putih Stephanie Grisham mengatakan langkah itu diambil atas alasan penghematan. “Tidak memperbarui langganan di semua lembaga federal akan menjadi penghematan biaya yang signifikan untuk membayar pajak ratusan ribu dolar,” kata Grisham dikutip Reuters, Jumat (25/10/2019).
Advertisement
Hal ini berbeda dengan apa yang baru-baru ini disampaikan Trump. Presiden AS itu sempat menyatakan Gedung Putih berpotensi berhenti berlangganan New York Times dan Washington Post karena dianggap ‘palsu’. Trump kerap menyebut media ‘palsu’ jika terdapat liputan yang tidak menguntungkan dirinya.
Belum diketahui pasti kapan keputusan tersebut mulai berlaku. The Wall Street Journal sempat melaporkan bahwa rencana Gedung Putih tersebut akan mulai berlaku pada Selasa pekan depan.
Trump sering mengecam peliputan atas dirinya dan pemerintahannya. Ia juga sering lebih memilih New York Times dan Washington Post ketimbang media lainnya.
Dalam wawancaranya dengan Fox News Channel, Trump mengatakan bahwa Gedung Putih kemungkinan akan mulai berhenti berlangganan dua media tersebut pada Senin (28/10).
“Kami bahkan tidak menginginkannya di Gedung Putih lagi. Kami mungkin akan mengakhiri itu [New York Times] dan The Washington Post. Mereka palsu,” kata Trump.
Belum jelas berapa jumlah langganan pemerintah AS kepada dua media itu. Sementara itu, The Washington Post menawarkan akses digital gratis bagi pemerintah dengan alamat surel pemerintah yang valid.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- KPK Belum Tahan Yaqut dan Gus Alex, Tunggu Proses Lengkap
- Yaqut Resmi Jadi Tersangka Kasus Kuota Haji, Segini Daftar Kekayaannya
- Bahlil: Tambang untuk Ormas Tetap Jalan Meski Diuji MK
- Ketegangan Baru: Uni Eropa Kritik Klaim Donald Trump atas Greenland
- Pencurian Baut Rel di Blitar Ancam Keselamatan Kereta
Advertisement
Polisi Usut Kasus Anjing Mangsa Kambing di Minggir Sleman
Advertisement
Destinasi Favorit Terbaru di Sleman, Tebing Breksi Geser HeHa Forest
Advertisement
Berita Populer
- Campak Serang 1.248 Warga Pamekasan, 12 Balita Meninggal
- Motif Ekonomi, Pelaku Pencurian Anjing di Sleman Minta Maaf
- Efisiensi Anggaran, Belanja Kementerian-Lembaga Tetap Melonjak
- Rusia Kecam AS Sita Tanker Marinera di Laut Lepas
- Birokrasi Unggul, Kulon Progo Raih Penghargaan Manajemen Talenta BKN
- Kunjungan Wisman via YIA November 2025 Turun Secara Bulanan
- Bonus Atlet SEA Games Rp480 Miliar Dipastikan dari APBN
Advertisement
Advertisement



