Advertisement
Kediaman Ma’ruf Amin Penuh Karangan Bunga

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA--Sejumlah karangan bunga mulai berdatangan ke kediaman Wakil Presiden terpilih KH Ma'ruf Amin di Jalan Situbondo nomor 16, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (20/10/2019).
Berdasarkan pantauan di lapangan, satu unit mobil bak terbuka mengirimkan karangan bunga berisi pesan selamat atas terpilihnya Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin sebagai presiden dan wakil presiden periode 2019-2024.
Advertisement
Karangan bunga tersebut dikirim oleh seseorang bernama Syamsul Maarif SH. Namun tidak dicantumkan terkait jabatan dari yang bersangkutan.
Karangan bunga tersebut kemudian diletakkan berjejer di seberang gerbang kediaman Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) non aktif itu.
Sayangnya, pasukan pengamanan presiden (Paspampres) tidak mengizinkan awak media untuk mengambil gambar jejeran karangan bunga itu dari dekat.
Sepanjang pagi hingga menjelang siang ini, setidaknya sudah terdapat tiga karangan bunga yang dikirim oleh masyarakat, dua di antaranya berasal dari Majelis Tinggi Agama Konghucu Indonesia dan Relawan Unicorn.
Joko Widodo dan Ma'ruf Amin dijadwalkan akan dilantik sebagai presiden dan wakil presiden periode 2019-2024 oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI siang ini pukul 14.30 WIB di Gedung Parlemen DPR/MPR/DPD RI, Senayan, Jakarta.
Prosesi pelantikan akan dipimpin oleh Ketua MPR Bambang Soesatyo. Usai melaksanakan proses pengambilan sumpah jabatan presiden dan wakil presiden, Jokowi dan Ma'ruf rencananya akan langsung bergerak ke arah Istana Merdeka untuk menyampaikan pidato kepresidenan perdana usai resmi menjadi Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Jadwal Pemadaman Listrik Hari ini Rabu (16/7/2025) di Gunungkidul, Sleman, dan Kulonprogo
Advertisement

Berwisata di Tengah Bediding Saat Udara Dingin, Ini Tips Agar Tetap Sehat
Advertisement
Berita Populer
- Wakil Wali Kota Serang Kena Tilang Gegera Bonceng Anak Tanoa Helm
- Trump Minta Rusia Akhiri Perang Ukraina dalam 50 Hari atau Kena Tarif 100 Persen
- Didampingi Hotman Paris, Nadiem Makarim Penuhi Panggilan Kejagung Terkait Korupsi Chromebook
- Rencana Pembangunan Rumah Subsidi Tipe 18/25 Dibatalkan, Ini Alasan dari Menteri PKP
- 27 Juli, Penerbangan Moskow-Pyongyang Dibuka
- Situasi di Gaza Mengerikan, Sekjen PBB Desak Akses Bantuan Masuk
- 11 Korban Kapal Karam di Selat Sipora Ditemukan Dalam Kondisi Selamat
Advertisement
Advertisement