Advertisement
Tol Jogja-Solo Dilelang Agustus

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA - Pembangunan tol Jogja-Solo tak lama lagi bakal dilakukan.
Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) akan melelang ruas Jalan Tol Solo-Jogja pada Agustus tahun ini.
Advertisement
"Kalau yang ruas Jalan Tol Solo-Yogyakarta - New Yogyakarta International Airport Kulonprogo mungkin akhir Juli atau Agustus ini, itu yang paling siap," ujar Menteri PUPR Basuki Hadimuljono seperti dikutip Antaranews, Jakarta, Selasa (23/7/2019).
Tol Solo-Yogyakarta - New Yogyakarta International Airport Kulonprogo sepanjang 91,93 km merupakan salah satu dari tujuh proyek jalan tol yang akan dilelang pemerintah pada tahun ini.
Enam ruas jalan tol lainnya yakni Semanan-Balaraja sepanjang 31,9 km, Kamal-Teluknaga-Rajeg sepanjang 38,6 km, Akses Pelabuhan Patimban 37,7 km, Gedebage-Tasikmalaya-Cilacap sepanjang 184 Km, Yogyakarta-Bawen sepanjang 77 km, dan Balikpapan-Penajam Paser Utara sepanjang 7,35 km.
Tujuh ruas jalan tol tersebut merupakan usulan dari badan usaha kepada Kementerian PUPR.
"Ini yang baru mau ditender, tujuh proyek ruas jalan tersebut," kata Menteri PUPR. Saat ini pemerintah sedang mempersiapkan tender untuk tujuh jalan tol tersebut.
Sebelumnya, Kementerian PUPR menyatakan bakal melanjutkan pembangunan jalan tol dengan mendorong pendanaan investasi sektor swasta, antara lain dengan melelang tujuh ruas tol pada 2019.
Melalui skema KPBU (kerja sama pemerintah dan badan usaha), pemerintah bertujuan mengatasi ketimpangan pendanaan infrastruktur, terutama jalan tol demi ketepatan waktu penyelesaiannya, sehingga dapat memberikan manfaat nyata bagi negara dan masyarakat.
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengingatkan bahwa pembangunan jalan tol diperlukan untuk meningkatkan konektivitas antarwilayah dan efisiensi biaya logistik yang masih menjadi permasalahan dunia usaha.
Pada 2019 ini, Kementerian PUPR melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) akan melelang tujuh ruas jalan tol dengan nilai investasi sebesar Rp151,13 triliun.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Okezone.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Penerima Bansos Terlibat Judol, Wakil Ketua MPR: Layak Diganti
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
Advertisement

Jalan Trisik Penghubung Jembatan Pandansimo di Kulonprogo Rusak Berat Akibat Truk Tambang
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Jaksa Sebut Tom Lembong Tak Terima Uang, Tapi Kebijakannya Untungkan 10 Pihak
Advertisement
Advertisement