Advertisement
Kabinet Jokowi Cari Profesional Muda, Perindo Usulkan Anak Hary Tanoesoedibjo

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA-- Presiden Joko Widodo menyatakan ingin memilih menteri muda dalam jajaran kabinet menterinya. Menanggapi pernyataan tersebut, Partai Perindo mengatakan akan mengusulkan Angela Tanoesoedibjo.
“Perindo sedang dalam posisi tidak mengusulkan (nama untuk masuk kabinet), namun bila nanti Perindo diminta mengusulkan, pasti Perindo akan mengusulkan nama-nama yg sesuai dengan kebutuhan pak Presiden,” ujar Sekertaris Jenderal Partai Perindo Ahmad Rofiq saat dihubungi Antara, Jumat.
Advertisement
Rofiq mengatakan Perindo tidak meminta jatah kursi menteri karena partainya tidak lolos ke parlemen pada pemilu 2019.
Namun, apabila Jokowi meminta nama, Rofiq mengatakan akan mengusulkan Angela.
“Selain itu (Angela) masih belum bisa disebut,” tambahnya.
Angela merupakan putri sulung dari Ketua Umum Partai Perindo Hary Tanoesoedibjo. Sejak 2016, dia menjabat Direktur Perseroan MNC Group.
Dalam Partai Perindo sendiri, Angela menjabat sebagai wakil sekertaris jenderal (wasekjen).
Meski begitu, Rofiq mengatakan hal ini merupakan hak prerogatif Presiden dan Perindo akan mendukung siapapun anak bangsa yang nantinya dipercaya Jokowi menjadi menteri pada kabinet jilid kedua.
“Jatah kabinet ini tidak hanya sekedar jatah-menjatah atau bagi-bagi kue kekuasaan. Siapapun yang ditunjuk oleh Pak Jokowi harus mampu menjalankan semua tugas-tugas yang telah diberikan,” ujar Rofiq.
Menurut dia, menteri tidak boleh menjadi beban tambahan bagi presiden, akan tetapi justru harus mampu melakukan akselerasi terhadap semua pekerjaan sebagai menteri.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo menginginkan pembentukan kementerian baru sesuai dengan kebutuhan dan tantangan zaman, salah satu upayanya adalah memberi tempat buat anak muda dengan rentang usia 20 s.d. 30 tahun masuk dalam kabinet periode keduanya.
Jokowi juga meminta kalangan partai politik mengajukan profesional muda sebagai kader yang akan menempati posisi menteri pada periode kedua 2019-2024.
"Saya minta dari partai juga ada yang muda, ada dari profesional juga," kata Presiden Jokowi usai membuka pameran Karya Kreatif Indonesia 2019 di Jakarta Convention Center, Jumat.
Ia menyebutkan kalau tidak ada dari partai, ia akan mencari sendiri tokoh muda dari kalangan profesional.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Haji 2025, Arab Saudi Ingatkan Masyarakat Indonesia Tidak Menggunakan Visa Selain Visa Haji
- Korban Tewas dan Terluka Akibat Ledakan di Iran Bertambah
- India-Pakistan Memanas, Aksi Saling Tembak Terus Terjadi
- Ancaman Ledakan Bom di Mapolres Pacitan, Densus Disiagakan
- Dugaan Kecurangan UTBK-SNBT 2025, Begini Kata Panitia SNPMB
Advertisement

Rencana Wajib Pelampung di Kawasan Pantai DIY, Pemda Himpun Masukan Warga
Advertisement

Asyiknya Interaksi Langsung dengan Hewan di Kampung Satwa Kedung Banteng
Advertisement
Berita Populer
- Jemaah Calon Haji Diminta Meningkatkan Pola Hidup Sehat Selama di Arab Saudi
- Viral Youtube Pribadi Wapres Gibran, Begini Penjelasan Wamensesneg Juri Ardiantoro
- Korban Tewas Ledakan di Pelabuhan Shahid Rajaee Iran Bertambah Jadi 25 Orang
- Bulog Klaim Telah Menyerap 1,5 Juta Ton Setara Beras dari Petani Lokal
- Dedi Mulyadi Hentikan Dana Hibah Yayasan Pendidikan, Diduga Banyak Diselewengkan
- Brando Susanto Meninggal Dunia di Halal Bihalal PDIP, Terjatuh Saat Memberikan Sambutan
- Kemlu RI Pastikan Tidak Ada WNI Jadi Korban Ledakan di Iran
Advertisement
Advertisement