Advertisement
Ini Alasan SBY Terbangkan Jenazah Ani Yudhoyono dengan Hercules
Putra Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono, Eddie Baskoro Yudhoyono berdiri di dekat jenazah almarhumah Ibu Ani Yudhoyono ketika disemayamkan, di Kedutaan Besar Indonesia, di Singapura, Sabtu (1/6/2019). - Antara/M N Kanwa
Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Jenazah ibu negara ke-6 RI Ani Yudhoyono diterbangkan ke Tanah Air dengan pesawat Hercules.
Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono dikabarkan meminta sendiri agar jenazah istrinya, Ani Yudhoyono, diantarkan memakai pesawat Hercules karena tak ingin berpisah.
Advertisement
"Bapak (SBY) minta pakai Hercules saja supaya bisa bersama-sama di atas, kalau Boeing kan tidak boleh naik kargonya," ujar Kepala Divisi Advokasi dan Bantuan Hukum Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean, Sabtu (1/6/2019).
Ditemui di Lanud Halim Perdanakusuma Jakarta, Sabtu (1/6) malam, Ferdinand mengatakan pesawat Hercules yang mengangkut ibu Ani Yudhoyono baru lepas landas pukul 19.30 WIB dari Pangkalan Udara Paya Lebar.
"Baru take off jam 19.30 WIB, penerbangan dari Singapura ke Jakarta dua jam sepuluh menit," ungkap Ferdinand.
Selain itu, nantinya seluruh keluarga SBY akan turut mengantar jenazah ibu Ani Yudhoyono turun dari pesawat menuju Puri Cikeas Bogor, Jabar.
Sementara ketika ditanya soal kehadiran Luhut Panjaitan di pesawat, Ferdinand belum bisa mengkonfirmasi kabar tersebut.
"Pak Luhut memang sudah dari kemarin di Kedutaan Indonesia di Singapura, tapi beliau mungkin tidak ikut di pesawat Hercules, ikut penerbangan komersil kembali," tegas Ferdinand.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Kebijakan Luar Negeri Trump Mengeras, Targetkan Greenland-Iran
- IAGI Ungkap Dua Penyebab Dugaan Sinkhole di Limapuluh Kota
- Indonesia Larang Impor Daging Babi dari Spanyol akibat Wabah ASF
- Bareskrim Selidiki Dugaan Kejahatan Lingkungan di Banjir Bandang Aceh
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
Advertisement
Dipecat karena Kasus Gamelan, Mantan Dukuh di Bantul Layangkan Somasi
Advertisement
Jadi Primadona, Umbul Pelem Klaten Raup Omzet Miliaran Sepanjang 2025
Advertisement
Berita Populer
- Modus Liquid Vape, BNN Ungkap Lab Narkoba Jaringan Global di Ancol
- Demokrat Laporkan Sejumlah Akun di Medsos Terkait Hoaks soal SBY
- Investor Celosia Bidik Pantai Baron untuk Wisata Taman Bunga
- Pakar Nilai Serangan AS ke Venezuela Bukti Lemahnya PBB
- Lurah Sampang Dipecat, Pemkab Gunungkidul: Tak Ada Pemilihan Pengganti
- Korsleting dan Elpiji Picu Kebakaran di Jogja
- Kim Jong Un Klaim Uji Rudal Hipersonik Respons Situasi Global
Advertisement
Advertisement



