Advertisement
Nihil Jasad Korban, Ini yang Didapat Tim Evakuasi di Hari Ketiga Pencarian Lion Air JT610

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA- Pencarian korban kecelakaan Pesawat Lion Air PK-LQP nomor penerbangan JT 610 hari ketiga nihil. Tim evakuasi gabungan belum menemukan jasad korban penumpang pesawat pada pencarian hari ketiga, hingga Rabu (31/10/2018) sore.
"Sejak dilakukan penyisiran laut, permukaan maupun udara di perairan Tanjung Karawang sejak pukul 06.00 sampai 17.00 WIB belum ada lagi [temuan jasad]," kata Humas Polda Jabar AKBP Trunoyudo di Desa Tanjung Pakis, Karawang.
Advertisement
Menurut dia, pada penyisiran di sekitar Tanjung Karawang hingga perairan Indramayu menggunakan alat sonar maupun 'fiberscope' masih nihil.
Namun demikian, Tim SAR memperoleh serpihan yang diduga bagian pesawat Lion Air PK-LQP nomor penerbangan JT 610 yang diperkirakan jatuh di sekitar perairan Tanjung Karawang.
"Sampai sore ini hanya serpihan saja yang kita dapat dalam satu buah kantong berwarna hitam untuk kita serahkan ke Posko Tanjung Priok," katanya.
Trunoyudo mengatakan penyisiran yang berlangsung Rabu melibatkan sekitar 44 unit perahu dan dua unit helikopter dari SAR, TNI, Polri, Pertamina dan instansi terkait lainnya.
Proses pencarian dibagi ke dalam sembilan zona perairan Tanjung Karawang hingga sebagian Indramayu, namun hingga pukul 17.00 WIB proses pencarian dasar laut dihentikan sesuai standar operasional prosedur (SOP).
"Sebagian tim evakuasi permukaan Polri dan SAR juga sudah kita tarik ke pesisir Pantai Tanjung Pakis, sementara sisanya masih standby di perairan untuk patroli 24 jam," ujarnya.
Meski didukung cuaca cerah, namun Trunoyudo beranggapan situasi angin yang berhembus ke arah timur laut membuat jasad maupun puing pesawat ikut terbawa.
"Informasinya angin berhembus ke arah timur sepajang hari ini, kemungkinan jasad maupun material pesawat terombang ambing hingga berpindah lokasi," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- 3 Orang Meninggal Dunia di Pesta Rakyat Garut, Dedi Mulyadi Minta Maaf dan Janji Berikan Santunan Rp150 juta per Keluarga
- Rangkaian Kegiatan Pernikahan Anak Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Ricuh, 3 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia di Pesta Rakyat Garut
- Ada Tambang Ilegal di IKN, Menteri ESDM Serahkan Kasus kepada Penegak Hukum
- Maurene Comey Tak Terima Dipecat oleh Donald Trump Tanpa Alasan yang Jelas
- Permintaan Bebas Bos Pabrik Narkoba Asal Ukraina Ditolak oleh Majelis Hakim PN Denpasar
Advertisement

Becak Kayuh Bertenaga Listrik Resmi Mengaspal di Malioboro, Bentor Akan Dibatasi
Advertisement

Taman Kyai Langgeng Magelang Kini Sediakan Wisata Jeep untuk Berpetualang
Advertisement
Berita Populer
- Harga Pangan Hari Ini, Cabai Rawit Merah dan Bawang Merah Turun
- Cegah Praktik Pungli dan ODOL, Kemenhub Bangun Sistem Elektronik
- Permintaan Bebas Bos Pabrik Narkoba Asal Ukraina Ditolak oleh Majelis Hakim PN Denpasar
- Ini Cara Bedakan Beras Oplosan, Medium dan Premium Versi Bapanas
- Maurene Comey Tak Terima Dipecat oleh Donald Trump Tanpa Alasan yang Jelas
- Puluhan Tersangka Sindikat Judi Online Jaringan China dan Kamboja Ditangkap Bareskrim Polri
- Sampaikan Dupik, Hasto Kritiyanto Tuding KPK Melakukan Rekayasa Hukum
Advertisement
Advertisement