Cerita Warga yang Sempat Baku Hantam dan Menembak Terduga Teroris Pasuruan
Advertisement
Harianjogja.com, PASURUAN- Ledakan bom menggegerkan warga di Jalan Pepaya RT1/RW1 Kelurahan Pogar, Kecamatan Bangil, Pasuruan, Jawa Timur, Kamis (5/7/2018).
Anwardi bin Abdullah, terduga teroris yang meledakkan bom di kawasan rumahnya, ternyata sempat baku hantam dengan warga.
Advertisement
SW, warga setempat, mengakui sempat bertengkar dan baku pul dengan Anwardi di dalam rumah terduga teroris tersebut. Bahkan, selanjutnya, SW sempat menembak Anwardi memakai senapan angin.
"Saat ledakan pertama yang saya kira dari tabung gas, saya sempat bertengkar dengan dia. Itu sewaktu saya dan warga mendatangi rumahnya. Perut saya kena pukul. Saya akhirnya lari ke rumah untuk mengambil senapan angin," kata SW di lokasi kejadian kepada Suara.com, jaringan Harianjogja.com, Kamis sore.
Setelah SW mengambil senapan angin rakitan miliknya yang biasa digunakan untuk berburu babi hutan, dia kembali untuk mencari Anwardi.
"Saat saya kerumahnya, tiba-tiba saya dilempar bom kecil. Beruntung bom tersebut tidak mengenai saya. Dari situlah saya bidik dadanya. Dia sempat menunduk sebelum akhirnya melarikan diri," terangnya.
Ia mengatakan, peluru kaliber 4,5 dari senapannya tepat bersarang di dada Anwardi. Ia yakin, pelurunya itu akan membuat Anwardi terkapar, meski sementara ini si terduga teroris belum dibekuk polisi.
"Saya yakin tidak lama lagi dia pasti terkapar. Saya sangat paham dengan peluru yang saya gunakan," tuturnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : suara.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Terkait Pemulangan Mary Jane, Filipina Sebut Indonesia Tidak Minta Imbalan
- Polisi Tembak Polisi hingga Tewas di Solok, Polda Sumbar Dalami Motifnya
- Eks Bupati Biak Ditangkap Terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur
- Profil dan Harta Kekayaan Setyo Budiyanto, Jenderal Polisi yang Jadi Ketua KPK Periode 2024-2029
- Pakar Hukum Pidana Nilai Penetapan Tersangka Tom Lembong Masih Prematur
Advertisement
Jadwal SIM Keliling di Jogja, Sabtu Malam Ini Pukul 19.00-21.00 WIB di Alun-alun Kidul Jogja
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Koperasi Diminta Bergerak Ikut Bantu Pelaku UMKM dan Perangi Rentenir
- Pembangunan Kesehatan di Indonesia Berkembang, Hanya Saja Masih Menghadapi Kesenjangan dengan Negara Maju
- Berani ke Italia, Benjamin Netanyahu dan Yoav Gallant Bisa Ditangkap
- Pemerintah Inggris Dukung Program Makan Bergizi Gratis Prabowo-Gibran
- Momen Pilkada Sleman 2024, Harda Tulus Mengabdi dan Ingin Ikhlas Melayani
- 687 Warga Negara Asing Terjaring Operasi Jagratara, Pelanggaran Izin Tinggal Mendominasi
- Warga Palestina Sambut Baik Surat Mahkamah Pidana Internasional untuk Menangkap Netanyahu
Advertisement
Advertisement