Advertisement
Jurusan Teknik Kimia UGM Raih Akreditasi Internasional

Advertisement
Jurusan Teknik Kimia FT UGM terima akreditasi Chemical Engineers (IChemE) .
Harianjogja.com, SLEMAN- Jurusan Teknik Kimia Universitas Gadjah Mada (UGM) meraih akreditasi dari Institution of Chemical Engineers (IChemE) pada bulan Desember 2014. Prestasi ini menjadikan UGM sebagai universitas pertama memperoleh akreditasi IChemE di Indonesia.
Advertisement
IChemE adalah lembaga akreditasi pendidikan tinggi teknik kimia yang berbasis di London, Inggris yang telah menjadi salah satu standar mutu internasional dalam bidang teknik kimia. Guna mendapatkan akreditasi ini, Ketua Jurusan Teknik Kimia UGM, Moh. Fahrurrozi mengatakan pihaknya harus menunggu selama tiga tahun guna mengikuti tahap proses evaluasi secara menyeluruh. Perbaikan dari sisi kurikulum, SDM hingga safety culture juga terus diperbaiki.
Dari aspek sumber daya, kata Fahrurrozi, IChemE menilai dua puluh dosen teknik kimia telah menjadi anggota IChemE sebelumnya. Jurusan Teknik Kimia UGM juga dinilai memiliki kurikulum dengan standar internasional yang menganut outcome based education (OBE). Kendati demikian, penilaian akreditasi program studi teknik kimia tidak hanya dilihat dari aspek learning outcome.
“Mahasiswa pun dituntut untuk menguasai kompetensi teknis wajib dan success skills agar siap bersaing di dunia kerja,” kata Fahrurrozi saat ditemui di kantornya senin (5/1/2015) seperti rilis yang Harianjogja.com terima.
Berkat akreditasi ini, program S1 Jurusan Teknik Kimia UGM dapat disejajarkan dengan program teknik kimia di sekolah-sekolah ternama dunia. Upaya ini juga membawa Jurusan Teknik Kimia FT UGM membuka jaringan tingkat global.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Top Ten News Harianjogja.com, Sabtu 12 Juli 2025: Dari Tom Lembong Sampai Harganas
- Pangkas Birokrasi Federal, Donald Trump Pecat 1.300 Pegawai Departemen Luar Negeri
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Top Ten News Harianjogja.com, Jumat 11 Juli 2025: Dari Polda Jateng Grebek Pabrik Pupuk Palsu sampai Penemuan Mayat Pegawai Kemendagri
Advertisement

Pembangunan Tol Jogja-Solo Segmen Prambanan-Purwomartani Sesuai Rencana, Target 2026 Sampai Gerbang Tol Kalasan
Advertisement
Tren Baru Libur Sekolah ke Jogja Mengarah ke Quality Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Sertipikat Elektronik Diterapkan Bertahap, Sertipikat Tanah Lama Tetap Berlaku
- BGN Minta Anggaran Makan Bergizi Gratis Ditambah Jadi Rp335 Triliun
- Polda Metro Jaya Targetkan Penyelidikan Kasus Kematian Diplomat Staf Kemenlu Rampung dalam Sepekan
- Hasil Penulisan Ulang Sejarah Bakal Diuji Publik 20 Juli 2025
- Tersangka Korupsi Minyak Mentah Riza Chalid Diduga Sudah Berada di Singapura, Kejagung Masukkan ke Daftar Cekal
- Kasus Chromebook, Kejaksaan Agung Menggeledah Kantor GoTo dan Menyita Ratusan Dokumen
- Jumlah Penduduk Indonesia Capai 286,69 Juta Jiwa per Juni 2025, Terbanyak Laki-Laki
Advertisement
Advertisement