Advertisement
Pemudik Bisa Lapor Polisi untuk Keamanan Rumah yang Ditinggalkan

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo mengimbau warga atau pemudik untuk melaporkan rumah yang ditinggalkan kepada kepolisian terdekat agar bisa mendapatkan pengamanan dari potensi tindakan kriminal.
"Tentunya kami sama-sama mengingatkan, khususnya bagi mereka yang akan meninggalkan rumah, jadi aman bisa menginformasikan ke kepolisian terdekat untuk sama-sama kami patroli, kami jaga," kata Jenderal Pol. Sigit dalam keterangan yang diterima di Jakarta, Senin.
Advertisement
Jenderal bintang empat itu menegaskan bahwa Polri berkomitmen untuk memberikan berbagai layanan kepada pemudik agar bisa bermobilitas dengan aman dan nyaman, salah satunya melalui Operasi Ketupat 2025.
"Kita mengharapkan mudik tahun ini bisa berjalan dengan aman, dengan nyaman. Pemerintah dan seluruh stakeholders yang ada akan bersama-sama memberikan pelayanan terbaik untuk mudik 2025," ujarnya.
Diketahui bahwa Polri melalui Korlantas Polri akan menggelar Operasi Ketupat 2025 sebagai bentuk pengamanan mudik Lebaran 2025.
Jenderal Pol. Sigit mengungkapkan bahwa operasi tersebut akan digelar berdasarkan dua wilayah operasi.
BACA JUGA: 3 Polisi di Lampung Tewas Ditembak saat Grebek Judi Sabung Ayam
Untuk wilayah Lampung sampai Bali, kata dia, akan diselenggarakan selama 17 hari, sedangkan untuk 28 polda lainnya akan diselenggarakan selama 14 hari.
"Akan dilaksanakan 14 hari mulai 23 Maret untuk yang delapan polda dan pada tanggal 26 Maret 2025 untuk yang 28 polda lain," katanya.
Sejumlah rekayasa lalu lintas juga sudah disiapkan, di antaranya penerapan sistem satu arah atau one way yang akan disesuaikan dengan situasi serta pembatasan kendaraan sumbu tiga, kecuali pengangkut bahan baku, BBM, dan yang dikecualikan lainnya.
Kepolisian juga membuka layanan hotline pada nomor 110 untuk memberikan layanan secara maksimal bagi pemudik pada masa Lebaran 2025.
"Masyarakat yang membutuhkan layanan pada saat mudik, bisa menghubungi layanan hotline yang kami siapkan," katanya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Gerebek Sabung Ayam di Lampung, Tiga Polisi Tewas Ditembak
- Kapolres Ngada Dipecat terkait Kasus Pelecehan Anak di Bawah Umur dan Narkoba
- Tolak Revisi UU TNI, YLBHI Wanti-wanti Indonesia Kembali ke Neo Orde Baru
- Tol Palembang-Betung Dibuka Fungsional Satu Arah Mulai H-7 Lebaran 2025
- Gunung Marapi Erupsi Disertai Dentuman Keras pada Minggu Pagi Ini
Advertisement

Dishub Kota Jogja Siapkan GOR Amongrogo Jadi Parkir Insidental Saat Libur Lebaran
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Gunung Semeru 6 Kali Erupsi Sejak Pagi Tadi, Tinggi Letusan Mencapai 1.000 Meter
- Sebuah Kelab Malam Terbakar, 59 Orang Dilaporkan Tewas dan Seratus Orang Lainnya Luka-luka
- Mantan Kapolres Ngada AKBP Fajar Segera Menjalani Sidang Etik
- Komjak Mengaku Sudah Mengklarifikasi Jampidsus Febrie Adriansyah Terkait Pelaporannya ke KPK
- Pemerintah Bakal Umumkan Soal Nasib Pengangkatan CANS 2024 Hari Ini
- DPR Sebut Pembahasan RUU TNI di Hotel Bukan Kerena Dikebut
- Zakat Fitrah, Lebih Afdhal Bayar Pakai Beras atau Uang? Berikut Penjelasannya
Advertisement
Advertisement