Advertisement

Jokowi dan SBY Menaiki Satu Mobil Buggy Bersama Prabowo di Sela Peluncuran Danantara

Newswire
Senin, 24 Februari 2025 - 11:17 WIB
Abdul Hamied Razak
Jokowi dan SBY Menaiki Satu Mobil Buggy Bersama Prabowo di Sela Peluncuran Danantara Presiden Prabowo Subianto (tengah) bersama Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (kanan) serta Presiden ke-7 RI Joko Widodo tiba dengan menaiki satu mobil buggy bersama menjelang peluncuran Danantara di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (24/2/2025). (ANTARA - Fathur Rochman)

Advertisement

Harianjogja.com, JAKARTA—Presiden ke-7 RI Joko Widodo bersama Presiden Prabowo Subianto bersama Presiden ke 6 RI Susilo Bambang Yudhoyono serta Presiden ke-7 menaiki satu mobil buggy bersama di sela peluncuran Danantara di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (24/2/2025)

Tampak Presiden Prabowo Subianto berada di kursi baris depan Sedangkan Presiden SBY dan Jokowi berada di kursi baris kedua. Nampak pula Pasukan Pengawal Presiden yang duduk di baris paling belakang.

Advertisement

BACA JUGA: Diluncurkan Hari Ini, SBY dan Jokowi Jadi Dewan Penasihat Badan Pengelola Investasi Danantara

Prabowo mengenakan setelan jas berwarna hitam dengan dasi biru dan kopiah. Sedangkan SBY mengenakan setelan jas hitam dan dasi biru. Adapun Jokowi mengenakan setelan jas berwarna biru tua dan dasi berkelir hitam.

Ketiganya langsung disambut oleh Wakil Presiden RI Gibran Rakabuming Raka, Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla, Wakil Presiden ke-11 RI Boediono, Wakil Presiden ke-13 RI Ma'ruf Amin.

Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan meluncurkan Badan Pengelola Investasi Dana Anagata Nusantara (BPI Danantara) di Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin pukul 10.00 WIB.

Danantara, yang akan menjadi sovereign wealth fund Indonesia itu, disebut akan mengelola aset senilai lebih dari 900 miliar dolar AS, dengan proyeksi dana awal mencapai 20 miliar dolar AS.

Presiden mengatakan dana-dana yang dikelola Danantara akan digunakan untuk membiayai proyek-proyek yang berkelanjutan dan berdampak tinggi di berbagai sektor, seperti energi terbarukan, manufaktur canggih, industri hilir, dan produksi pangan.

Dalam strukturnya, akan terdapat dewan pengawas (dewas) dan juga dewan penasihat yang akan ditunjuk langsung Presiden.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Antara

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Berita Lainnya

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

alt

Pembangunan Jalan Masuk TPST Dingkikan dan Hanggar ITF Niten Dalam Tahap Persiapan

Bantul
| Senin, 24 Februari 2025, 13:07 WIB

Advertisement

alt

Menikmati Gua-Gua yang Tidak Boleh Dilewatkan saat Berwisata ke Turki

Wisata
| Jum'at, 21 Februari 2025, 10:37 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement